Perjuangan Personel Polres Malinau, Lewati Jalan Rusak Hingga Harus Pikul Kotak Suara Susuri Jalan Berlumpur

MALINAU, Polres Malinau, Polda Kaltara – Dalam proses pendistribusian Logistik Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024, khususnya yang berada di daerah terpencil di wilayah Kabupaten Malinau menemui tantangan serius.

Sejumlah akses jalan yang licin dan mendaki yang berada di Kecamatan Sungai Tubu mengharuskan personel Polres Malinau dan petugas Pemilu lainya mengambil langkah ekstra untuk memastikan Logistik Pemilu sampai ke tujuan.

Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Malinau AKBP Heru Eko Wibowo, S.H., S.I.K., M.H., menerangkan, dalam pendistribusian Logistik Pemilu, personel Polres Malinau bersama beberapa pihak lainnya harus menempuh waktu perjalanan selama (±) 8 jam dengan menggunakan transportasi roda 4, Perahu Ketinting dan berjalan kaki untuk bisa sampai ke Kecamatan Sungai Tubu.

“Seperti inilah bentuk perjuangan dan tugas kita dalam mengawal distribusi Logistik Pemilu, banyak yang dihadapkan pada kondisi jalan berlumpur dan licin, salah satunya ke Kecamatan Sungai Tubu. Bahkan juga arus giram juga dihadapkan personel yang mengawal melalui jalur sungai. Untuk pengawalan yang dilakukan di Kecamatan Sungai Tubu itu juga melewati daerah pegunungan. Namun karena kegigihan mereka saat ini Logistik Pemilu telah sampai dengan aman dan selamat setelah menempuh perjalanan (±) 8 jam,” ungkap Kapolres Malinau pada Selasa (13/2).

Meskipun dihadapkan pada tantangan yang serius, semangat untuk memastikan masyarakat menyalurkan hak pilihnya menjadi komitmen nyata Polres Malinau meskipun harus berhadapan dengan medan yang sulit.

“Dalam upaya pendistribusian ini juga personel Polres Malinau dan petugas Pemilu lainya harus beberapa kali terhenti dan gotong royong mendorong dan menarik secara bersama-sama kendaraan tersebut saat melintas jalan dengan kondisi tanah berlumpur. Selain itu juga untuk menuju ke TPS Desa Long Titi, Long Ranau, Rian Tubu dan Long Nyau yang ada di Kecamatan Sungai Tubu personel pengawalan juga menggunakan Perahu Ketinting yang kemudian dilanjutkan dengan berjalan kaki memikul Logistik sampai ke Desa-Desa. Tantangan tersebut tidak menyurutkan semangat personel pengawalan Polres Malinau dalam menjalankan tugas serta amanah yang diberikan agar tercapai Pemilu yang damai dan lancar seperti yang diharapkan,” tutup Kapolres Malinau AKBP Heru Eko Wibowo, S.H., S.I.K., M.H. (CS)

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!