Perkuat Sinergitas Jaga Kondusifitas Wilayah, Anggota Polsek Rancah Silaturahmi ke Warga

Polres Ciamis Polda Jabar – Polres Ciamis Polda Jawa Barat terus meningkatkan sinergitas dengan seluruh komponen masyarakat dalam rangka terciptanya Harkamtibmas yang kondusif. Kegiatan ini dilaksanakan oleh seluruh personel Satuan Fungsi dan Polsek jajaran Polres Ciamis Polda Jabar melalui kegiatan sambang dan koorkom.

Salah satunya seperti yang dilaksanakan oleh personel Bhabinkamtibmas Desa Cisontrol Polsek Rancah Polres Ciamis Polda Jabar Aipda Arindra Agust Mardika. Kegiatan ini dilakukan warga masyarakat di Desa Cisontrol, Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Rabu (7/6/2023).

Kapolres Ciamis Polda Jabar AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, SH., S.I.K., M.T., mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mempererat silaturahmi dan meningkatkan sinergitas bersama seluruh elemen masyarakat lainnya. Ini dilakukan guna melihat secara langsung situasi kondisi terkini dan mendeteksi potensi gangguan kamtibmas agar tidak timbul di masyarakat.

“Kami mengajak tokoh masyarakat untuk ikut serta membantu tugas Kepolisian menjaga kondusifitas wilayah. Dengan sama-sama saling menjaga, saling mengingatkan dan saling memiliki di tempat lingkungan masing-masing sehingga terciptanya Harkamtibmas yang kondusif,” kata AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro.

Sementara itu, Kapolsek Rancah Polres Ciamis Polda Jabar AKP Husen Sujana saat sambang anggota turut serta ikut membantu warga yang sedang melakukan pengecoran jalan. Ini juga bagian dari pada upaya Polri agar lebih dekat dengan masyarakat dalam menjaga kondusifitas wilayah.

Tak hanya itu, Aipda Arindra juga turut mengingatkan warga masyarakat untuk selalu waspada terhadap segala bentuk tindak kriminalitas. Itu semua guna mencegah terjadinya tindak kriminalitas dan gangguan kamtibmas lainnya di wilayah hukum Polsek Rancah Polres Ciamis Polda Jabar.

“Warga diminta berhati-hati apabila memarkirkan kendaraan bermotor, selalu gunakan kunci ganda, dan parkirkan di tempat yang aman serta bisa terlihat. Tingkatkan kegiatan Ronda Malam dan menambah jumlah anggota Ronda, dan lakukan Ronda malam menghimbau dan antisipasi jam-jam rawan antara jam 00.00 WIB sampai dengan jam 05.00 WIB,” kata AKP Husen Sujana.

KapolresCiamis

POLRESCIAMISPOLDAJABAR

HUMAS POLRES CIAMIS

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!