Kasat Binmas Polres Subang Beserta Rombongan Laksnakan Jumat Cuhat Di Masjid Baiturahman Pusakajaya

Polres karawang–Mewakili Kapolres Subang AKBP Sumarni, S.I.K., S.H., M.H., Kasat Binmas Polres Subang AKP Priyanto Sudradjat didampingi Kapolsek Pusakanagara Kompol Jusdijachlan,S.H., M.M.,CHRA.melaksanakan kegiatan Jumat Curhat bersama Warga di Masjid Baiturahman Desa Pusakajaya Kec.Pusakajaya Kab.Subang, Jumat (14/04/2023) siang

Dalam kegiatan ini hadir juga . Kasi propam polres Subang AKP Willy, KBO sat Lantas polres Subang Ipda Sahroni, SH, Danramil 0511 Pusakanagara Kapten Arm M. Safrudin, Camat Pusakajaya Bpk Cecep Rahmat, S.Sos., M.Si., MM, Kepala Desa Pusakajaya Heri Bahtiar, Ketua DKM Masjid Baiturrahman Desa Pusakajaya H. Solih, Pimpinan Ponpes Al-Hidayah KH. Oyok Hasbullah Fauzi

Kasat Binmas mengatakan, Jumat Curhat merupakan sarana yang diberikan kepada masyarakat yang ingin menyampaikan berbagai keluhan, cerita, masukan ataupun gangguan Kamtibmas yang terjadi di sekitar masyarakat.

“kegiatan Jumat Curhat ini kami berikan kesempatan masyarakat yang akan bertanya tentang keluhan atau uneg uneg di masyarakat, bebas menyampaikan apapun berkaitan dengan Kepolisian maupun gangguan Kamtibmas yang terjadi disekitar masyarakat,” ucap kasat Binmas.

Salah satu warga mengharapkan di perempatan atau simpang 4 Pusakanagara agar dipasang lampu merah ( Traffic light ) untuk mengantisipasi kecelakaan terutama bagi penyebrang jalan.

“Kami berharap pada perempatan 4 Pusakanagara di pasang rambu lalu lintas Lampu merah untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan lalu lintas terutama bagi penyebrang jalan yang akan melintas.” tuturnya.

Kbo Lantas Ipda Sahroni, SH merespon baik masukan dari warga terkait pemasangan lampu pengaturan lalu lintas (traffic light) di perempatan pusakanagara,pihaknya akan berkoordinasi dan berkomunikasi serta berkirim surat dengan Dinas Perhubungan dan Instansi terkait..

“terimaksaih atas masukannya, kami akan tampung dan akan berkordinasi dengan dinas Perhubungan terkait Pemasangan rambu lalu lintas( Traffic Light) di perempatan Pusakanagara guna antisipasi terjadinya kecelakaan.” Terang Ipda Sahroni.

Selain itu masyarakat juga menanyakan terkadang adanya konvoi/rombongan anak-anak remaja yang membawa senjata tajam di jalan Pantura wilayah Kab. Subang. Mohon agar ditertibkan guna bisa memberikan rasa nyaman kepada para pengguna jalan.

Kasat binmas menjawab masukan terkait anak remaja yang konvoi dijalan raya sambil membawa senjata tajam , pihak Polres Subang dan jajaran akan meningkatkan lagi kegiatan Patroli di jam jam rawan.

“Polres Subang dan jajaran akan meningkatkan kembali patroli pada jam jam rawan untuk antisipasi adanya konvoi anak remaja bawa sajam, apabila masyarakat kedapatan melihat kejadian tersebut lsilahkan laporkan ke Polres Subang melalui 110 ataupun ke Polsek setempat agar segera dilakukan tindakan tindakan kepolisian untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas..ucap kasat binmas.

Kapolsek Pusakanagara menambahkan polsek Pusakanagara akan meningkatkan Patroli di jam jam rawan maupun malam hari untuk antisipasi hal tersebut.

“Kita akan gunakan 2 mobil QR (Quick respon) Patroli untuk meningkatkan Patroli pada jam jam rawan dan malam hari guna antisipasi tindak kejahatan maupun gangguan kamtibmas lainnya, terutama di jalan raya dan jalan desa atau pemukiman pemukiman warga..’terangnnya

Intinya adalah, semua keluhan dan masukan dari masyarakat menjadi catatan Kepolisian, dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Apalagi pada bulan puasa sekarang ini kehadiran Polri di tengah tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat,” jelas Kasat Binmas Akp Priyanto.

Diakhir kegiatan Kasat Binmas Polres Subang AKP Priyanto Sudradjat beserta rombongan mengucapakan Banyak terima kasih kepada DKM masjid Baiturahman dan Para tokoh desa Pusakajaya atas kegiatan Jumat Curhat berlangsung dengan nyaman dan tertib. Selanjutnya dilaksanakan foto bersama.

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!