Peduli Korban Banjir , Kapolsek Banyusari Kunjungi Warga Gempolkolot


Polres KARAWANG II Kapolsek Banyusari Polres Karawang Polda Jawa Barat Iptu Suherlan SH bersama jajarannya kunjungi warga Desa Gempolkolot yang tengah ditimpa musibah banjir

Kapolsek Iptu Suherlan S.H. mengunjungi langsung rumah Darman warga Bojong hilir RT 03/04 terdampak musibah banjir didampingi kepala Desa Gempolkolot Sunardi dan sejumlah personil Polsek Banyusari.

Dalam kunjungannya, saat dikonfirmasi dilokasi mengatakan, banjir yang terjadi di Desa Gempolkolot ini disebabkan oleh hujan yang deras dalam waktu yang cukup lama sehingga luapan air kali cilamaya membanjiri perumahan penduduk yang tepat berada dipinggir kali .

Kades Sunardi mengapresasi dan berterimakasih kepada Polsek Banyusari atas perhatian dan bantuannya yang turun langsung membantu penanganan banjir sekaligus memberikan bantuan kepada warga yang terdampak banjir.

“Mudah-mudahan kegiatan ini dapat semakin meningkatkan solidaritas sebagai wujud polri hadir ditengah masyarakat dan meringankan beban masyarakat dalam musibah banjir kali ini,” ungkap Kades Sunardi.

(Polsek Banyusari Polres Karawang Polda Jawa Barat)

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!