Kapolsek Rengasdengklok, Polres Karawang Menghadiri Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad S.A.W 1444 H Dan Harlah 1 Abad NU, Di Mesjid Besar Kec.Rengasdengklok

POLRES KARAWANG – Bertempat di Mesjid Besar Rengasdengklok, Kapolsek Rengasdengklok, Polres Karawang Kompol Suherman.S.H.,M.H, menghadiri acara peringatan perayaan Isra Mi’raj Nabi Muhammad.S.A.W 1444 Hijriyah dan Hari lahir 1 Abad NU, yang diselenggarakan Majlis Ta’lim Permata Yayasan Mesjid besar Kecamatan Rengasdengklok, Kabupaten Karawang, Minggu (05/02/2023).

Kegiatan Peringatan Isra mi’raj yang bertemakan “Memelihara nilai – nilai (Tradisi) lama yang baik dan mengambil nilai – nilai (Tradisi) baru yang lebih baik” Yang disampaikan oleh ketua PBNU Pusat Prof.,DR KH.Said Agil Siradz.

Acara peringatan Isra mi’raj Nabi Muhammad S.A.W 1444 H, dihadiri langsung Ketua PBNU Pusat Prof.,DR.,KH.Said Agil Siradz, Ketua MUI Kec.Rengasdengklok KH.Muhammad Zainal Arifin, Imam besar mesjid Besar Rengasdengklok H.Iskandar Sulaeman.M.Pd.i, Anggota DPRD Kab.Karawang dari partai PKB Hj.Neneng Siti Fatimah, Pengurus DKM se- Kec.Rengasdengklok, Pengurus Majlis ta’lim se- Kec.Rengasdengklok, Tokoh agama, Tokoh masyarakat serta undangan lainnya.

Kapolres Karawang Polda Jabar AKBP Wirdhanto Hadicaksono.S.H.,S.IK.,M.Si, yang disampaikan Kapolsek Rengasdengklok Kompol Suherman.S.H.,M.H menyampaikan,

“Hari ini kami menghadiri acara peringatan Isra mi’raj Nabi Muhammad.S.A.W 1444 Hijriyah dan Hari lahir satu abad NU, yang diselenggarakan oleh majlis ta’lim Permata yayasan mesjid besar Kecamatan Rengasdengklok. yang dihadiri ketua umum PBNU pusat Prop.,DR.KH.Said Agil Siradz “, jelas Kapolsek Rengasdengklok Suherman. Minggu (05/02/2023).

Dikatakan Kapolsek dalam perjalananan menuju acara kegiatan, Ketua umum PBNU pusat Prof.,DR.KH.Said Agil Siradz. mendapat pengawalan dari jajaran anggota Polsek Rengasdengklok.

“Tentu sudah merupakan tugas anggota Polri untuk memberikan perlindungan dan pengamanan kepada pejabat maupun Tokoh yang melakukan kunjungan khususnya ke wilayah hukum polsek Rengasdengklok, baik selama dalam perjalanan maupun di lokasi kegiatan”, pungkas Kapolsek.

Polres Karawang

Polsek Rengasdengklok

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!