Bhabinkamtibmas Desa Sindangraja Bersama Babinsa Menghadiri Giat Pengajian FSPP(Forum Silaturahmi Pondok Pesantren) se Kecamatan .Jamanis

Polres Tasik Kota– Bhabinkamtibmas Desa Sindangraja Aipda Sholihin Abdilah bersama Babinsa Koptu Kasdipin menghadiri giat pengajian rutin sekaligus silaturahmi Forum Silaturahmi Pondok Pesantren (FSPP) tingkat Kec.Jamanis yang diadakan madrasah Kp.Sukajadi Desa Sindangraja Jamanis. Kegiatan ini di hadiri oleh seluruh pimpinan pondok pesantren se jamanis dan tokoh masyarakat lainnya.

Kegiatan ini merupakan kegiatan pengajian rutin bulanan para ulama dan tomas dengan tujuan mempererat tali silaturahmi antar pondok pesantren serta dengan aparatur pemerintahan setempat.
Selama kegiatan berlangsung aman lancar dengan susasana penuh keakraban

Kegiatan tersebut sekaligus dimanfaatkan untuk memberikan pesan kamtibmas serta menyerap informasi seputar kamtibmas di wilayah hukum polsek Jamanis.

Menurut Kapolsek Jamanis, Polres Tasikmalaya Kota Iptu Imang Sunarman, SH. mengatakan bahwa jajarannya selalu berkordiansi dan merespon setiap kegiatan yg sekiranya memerlukan kehadiran pihak kepolisian.

“Sebagai upaya menjalin kemitraan dengan semua pihak, pihaknya juga mengedepankan Bhabinkamtibmas sebagai garda terdepan dlm rangka harkamtibmas di wilayah hukum polsek Jamanis” ungkapnya, Jumat (23/06/23)

Iptu Imang Sunarman, SH
Juga menambahkan, partisipasi semua pihak dalam menjaga kondusifitas kamtibmas, sangat terasa manfaatnya, sehingga Harkamtibmas di wilayah Kecamatan Jamanis tetap kondusif.

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!