Kapolres Karawang Pimpin Pengamanan Pawai Obor Sambut Bulan Suci Ramadhan 1444 H

POLRES KARAWANG – Masyarakat muslim di Kabupaten Karawang pada Sabtu malam (18/03/2023 ) menggelar Pawai Obor menyambut Bulan Suci Ramadhan 1444 H.

Guna menciptakan kelancaran dan keamanan pelaksanaan pawai obor dalam rangka menyambut bulan suci ramadhan yang dilakukan masyarakat Karawang, Personil Polres Karawang lakukan pengamananan dan pengaturan jalur.

Perayaan pawai obor merupakan tradisi masyarakat muslim di karawang dalam menyambut bulan suci ramadhan dimana masyarakat berbondong bondong secara bersama sama menyalakan obor sambil berjalan di sekitar kota karawang sambil menyerukan semangat ramadhan.

Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono S.ik.,MSi mengatakan pengamanan dan pengaturan jalur ini merupakan pelayanan yang diberikan kepada masyarakat Karawang khususnya agar pelaksanaan pawai obor ini terlaksana dengan aman dan lancar.

“Saya juga berterima kasih kepada Sat Lantas dan Sat Sabhara Polres Karawang dimana telah membantu dengan melakukan penebalan dalam kegiatan pengamanan dan pengaturan jalur sehingga kegiatan ini dapat berjalan dengan semestinya tanpa terjadi hal hal yang tidak kita inginkan,”katanya.

Diharapkan dengan adanya pengamanan dan pengaturan ini dapat meminimalisir dan menekan tingkat kecelakaan lalulintas.Jelasnya

( Humas Polres Karawang Polda Jabar )

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!