Agar Dilancarkan PAM Menjelang Nataru, Polsek Jatibarang Gelar Istigosah dan Do’a Bersama

Indramayu,-GemilangNews.com- Polsek Jatibarang jajaran Polres Indramayu Polda Jabar melaksanakan kegiatan istigosah dan do’a bersama dalam rangka menjelang Nataru di Musholah Polsek Jatibarang, Desa Bulak, Kecamatan Jatibarang, Kabupaten Indramayu.

Hal tersebut disamapikan Kapolres Indramayu, AKBP M. Lukman Syarif melalui Kapolsek Jatibarang, AKBP Ujang Rohimin S.H., kepada awak media pada Rabu (21/12/22) Siang.

Kapolsek menyebut, kegiatan istigosah dan do’a bersama diikuti seluruh personel Polsek Jatibarang, ASN dan PHL.

“Kegiatan istigosah dan doa bersama dimulai dari pukul 09.00 WIB,” kata Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, Iptu Didi Wahyudi.

Lanjut Kapolsek menyampaikan, kegiatan Istigosa dan doa bersama dipimpin oleh Kanit Intel Polsek Jatibarang Aipda H. Aan, S.H., dengan tema Mempertebal keimanan dan ketakwaan terhadap Allah SWT dan meningkatkan kinerja POLRI di mata masyarakat.

“Dalam kesempatan itu juga saya sampaikan kepada anggota Polsek Jatibarang yang terseprin dalam PAM Nataru agar mempersiapkan diri dengan menjaga kesehatan dan melengkapi kelengkapan dinas seperti Jas hujan dan senter pengaturan lalin,” ungkap Kapolsek.

Kapolsek berharap selama perjalanan pelaksanaan operasi, semua petugas diberikan keselatan kemudian masyarakat juga diberikan kelancaran dan keselamatan di dalam beraktivitas selama pelaksanaan operasi digelar.” Harapnya Kapolsek Jatibarang AKBP Ujang Rohimin.

Penulis- Didi saputra

Redaktur- Admin GemilangNews

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!