Bupati Wihaji Tutup Kegiatan BBRGM

BATANG-GemilangNews.com

Puncak Penutupan Peringatan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBRGM) ke XVI Tahun 2019, yang digelar di Lapangan Jambangan Kecamatan Bawang Rabu (11/6) dimeriahkan dengan penampilan Barongan dari tim kesenian desa setempat.

Kegiatan teraebut ditutup oleh Bupati Batang Wihaji dan tampak hadir Komandan Kodim 0736 Batang, Ketua Tim Penggerak PKK Ny. Uni Kuslantasih Wihaji serta Kepala OPD.

Peringatan BBRGM kali ini tidak seperti peringatan-peringatan sebelumnya, karena acara yang juga dirangkai dengan Hari Kesatuan Gerak PKK yang ke -47 ini juga ada pameran hasil produk unggulan masing – desa di Kecamatan Bawang.

“Semangat gitong royong harus terus berkelanjutan, kegiatan ini jangan hanya simbolik tapi tentunya diimplementasikan guyub rukun di masyarakat karena kita hidup tidak bisa sendirian,” kata Wihaji saat menutup kegiatan BBRGM

Ia juga mengatakan Peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK ke 47 menjadi momentum kita untuk terus bersinergi dalam tugas sosialnya. Karena PKKbmemiliki tugas yang cukup bayak yakni ikut sosialisasi penurunan anagka kematian anak dan ibu, posyandau sampai peningkatan keswjahteraan keluarga.

“Program Kegiatan PKK masuk dalam kegiatan Pemkab kalau tingkat desa, masuk dalam anggaran desa program kegiatanya, kecamatan yo sama,” kata Wihaji

Sementara Tim Penggerak PKK Ny. Uni Kuslantasi Wihaji mengatakan, kegiatan terswbut untuk menumbuhkan kembali semangat guyub rukun, kebersamaan, kerukunan dan ketgotong royongan menuju sinergitas dan partisipasi masyarakat dalam pemberdayaan menuju kemaandirian serta transparan dalam pembangunan.

“Kegiatan PKK sangat komplek dan tidak ada honornya, semua murni kegiatan sosial dan ikhlas dalam menjlankan tugasnya,” kata Ny. Uni Kuslantasih Wihaji.

Sebelumnya, serangkaian kegiatan yang dilakukan dalam rangka pelaksanaan BBRGM adalah penyuluhan sadar hukum, penguatan ekonomi mikro. Selain juga ada pelayanan kesehatan dan lomba posyandu, lomba pola hidup bersih dan sehat. (Red GN)

CopyAMP code

Reader Interactions

Trackbacks

JELAJAHI

error: Content is protected !!