Sambut HUT Malinau Ke-24 dan Irau Malinau Ke-10, Polres Malinau Gelar Pengamanan Lomba Balap Perahu Dayung Tradisional

MALINAU, Polres Malinau, Polda Kaltara – Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Malinau Ke-24 dan memeriahkan Irau Malinau Ke-10, Kepolisian Resor (Polres) Malinau melaksanakan pengamanan perlombaan balap perahu dayung tradisional yang berlangsung di tepian Sungai Siring RT. 07 di Desa Malinau Seberang, Kecamatan Malinau Utara, Kabupaten Malinau, Minggu (15/10).

Lomba balap perahu dayung tradisional yang digelar oleh Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Malinau ini berlangsung selama dua hari, mulai dari tanggal 14 hingga 15 Oktober 2023.

Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Malinau AKBP Heru Eko Wibowo S.H., S.I.K., M.H., melalui Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Malinau Utara IPDA Joko Subagyo mengungkapkan bahwa selama perlombaan yang dilaksanakan mulai dari tanggal 14 hingga 15 Oktober 2023 ini, personel Polres Malinau bersama jajaran Polsek Malinau Utara turut serta hadir dalam memberikan pengamanan selama kegiatan berlangsung untuk menciptakan Sitkamtibmas yang aman dan kondusif.

“Ini hari kedua kami melakukan pengamanan, kegiatan ini dalam rangka memperingati HUT Kabupaten Malinau Ke-24 dan memeriahkan Irau Malinau Ke-10 yang diikuti puluhan perahu dayung sebagai peserta. Personel yang dikerahkan ini dari Polres Malinau bersama personel Polsek Malinau Utara yang telah di ploting di sekitar area perlombaan untuk memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat sehingga acara berjalan dengan aman dan lancar,” ungkap IPDA Joko

Lanjutnya, Kapolsek Malinau Utara IPDA Joko Subagyo juga berpesan untuk selalu menjaga sportivitas dan menjaga keselamatan baik keselamatan diri sendiri juga keselamatan sesama peserta.

“Seluruh panitia, peserta dan seluruh masyarakat yang hadir dalam acara tersebut kami himbau untuk tetap menjaga sportivitas dan keselamatan diri serta keselamatan sesama peserta. Dengan adanya perlombaan balap perahu dayung tradisional ini, diharapkan dapat sebagai ajang silaturahmi antar kita semua yang hadir ditempat ini. Pemerintah Daerah juga telah mengusulkan olahraga ini menjadi agenda rutin setiap tahunan, minimal sekali tiap tahunnya,” terangnya

Karena banyaknya antusias masyarakat yang hadir, Kapolsek Malinau Utara IPDA Joko Subagyo juga berpesan kepada para orang tua yang membawa anak-anaknya untuk selalu diawasi. (CS)

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!