Antisipasi Curanmor Polsek Garawangi Tingkatkan Patroli Siang Dan Malam

Polres Kuningan Polda Jabar – Kapolres Kuningan AKBP Willy Andrian,S.I.K.,S.H. melalui Kapolsek Garawangi intruksikan agar seluruh anggota baik Polres maupun Polsek agar meningkatkan patroli ke setiap Desa yang ada di wilayah masing-masing di wilayah hukum Polres Kuningan Selasa, (20/05/2023). Patroli ini digelar dalam rangka antisipasi gangguan kamtibmas diantaranya pencurian kendaraan bermotor.

Dalam setiap kesempatan bertemu masyarakat, agar anggota Polsek Garawangi selalu mengimbau warga untuk menjaga kondusivitas di wilayah nya masing-masing dengan meningkatkan kewaspadaan baik Siang maupun malam.

“Selain menghindari terjadinya pencurian kendaraan bermotor namun pencurian-pencurian lainnyapun, agar menjadi perhatian seluruh masyarakat untuk tetap meningkatkan kewaspadaan, termasuk dari upaya upaya penipuan melalui media sosial yang sering terjadi di wilayah Kabupaten Kuningan” jelas Iptu Deden, Kapolsek Garawangi. (10/05/2023)

Kegiatan patroli ini juga ditujukan untuk menekan tindak kriminalitas, sosialisasi dan antisipasi adanya isu penculikan anak yang ternyata hanyalah hoax.

Kedepannya Kapolsek Garawangi akan terus mengevaluasi setiap kegiatan Polsek Garawangi yang menyangkut pelayanan masyarakat agar terus mengalami peningkatan dari waktu ke waktu.

POLRES KUNINGAN, KUNINGAN, KAPOLRES KUNINGAN POLDA JABAR

VY. Garawangi

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!