Selama 10 Tahun Jalan Cipinang Sepanjang 1465 Meter Perlu Perbaikan

PURWAKARTA-GemilangNews.Com

Jalan merupakan akses transportasi penghubung ke berbagai wilayah,apalagi jalan menghubungkan kedesa wanawali dan jalur arteri,sementara

kondisi kerusakan jalan di Kampung Ciparung Mulya dan Cibendasari, Desa Cipinang, Kecamatan Cibatu, Kabupaten Purwakarta,jawabarat.

Pasalnya Warga Kampung Ciparung Mulya dan Cibendasari, Desa Cipinang, Kecamatan Cibatu, Purwakarta mengeluhkan rusaknya jalan penghubung desa yang sudah berlangsung lebih dari 10 tahun tersebut tak kunjung terealisasi,Meski jalan itu sudah pernah diaspal, namun kondisi jalan berangsur-angsur rusak dimakan usia hingga sekarang berubah menjadi rusak parah dan hanya dilapisi tanah serta lumpur layaknya seperti kubangan kerbau.

Menurut Kepala Desa Cipinang, Kecamatan Cibatu,kabupaten Purwakarta, Ahmad, saat di konfirmasi vis sms mengatakan, kami sudah beberapa kali mengirimkan surat berupa proposal pengajuan kepada Pemkab Purwakarta namun hingga saat ini proposal pengajuan yang kami ajukan tersebut tidak ada realisasi.

Ahmad mengakui, dari panjang jalan 1.465 meter, kerusakan yang  paling parah berada di Rw 03 Kampung Cipinang Mulya dan Rw 02 Kampung Cibendasari, Desa Cipinang, Kecamatan Cibatu, Purwakarta, yaitu sepanjang 500 meter rusak parah,terangnya.”

Akibat belum ada perbaikan pembangunan jalan di Kampung Cipinang Mulya serta di kampung Cibendasari dan Cipinang Karya, ia kerap menjadi bulan-bulanan warga yang mempertanyakan kinerja aparat desa dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Dijelaskan, jumlah kepala keluarga yang tinggal di RW 02 sebanyak 800 keluarga dan di RW 03 sebanyak 600 keluarga yang selama ini memanfaatkan jalan itu dalam melakukan aktivitasnya sehari-hari,ungkapnya.

Selain itu, ia mengaku miris saat musim hujan, saat anak-anak sekolah terpaksa harus menenteng sepatu karena jalan yang dilaluinya dipenuhi lumpur sehingga warga kamipun merasa tidak nyaman,tandasnya.

Reporter: W.S

CopyAMP code

Reader Interactions

Trackbacks

  1. … [Trackback]

    […] Find More Information here to that Topic: gemilangnews.com/2016/06/16/selama-10-tahun-jalan-cipinang-sepanjang-1465-meter-perlu-perbaikan/ […]

JELAJAHI

error: Content is protected !!