KASAU: TRIMAKASIH DAN PENGHARGAAN YANG TINGGI KEPADA SELURUH PRAJURIT DAN PNS TNI AU, ATAS KEPEDULIAN ,KERJA KERAS ,DEDIKASI SERTA LOYALITASNYA


Saya selaku Kepala Staf Angkatan Udara, mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh Prajurit dan Pegawai Negeri Sipil TNI Angkatan Udara dimanapun saudara berada dan bertugas, atas kepedulian, kerja keras, dedikasi serta loyalitas untuk keberhasilan tugas-tugas yang diamanahkan Negara dan bangsa kepada TNI Angkatan Udara.  Dari berbagai penugasan yang kita laksanakan, hendaknya segenap prajurit dapat menjadikan inspirasi dan motivasi untuk selalu bekerja dengan sungguh-sungguh di setiap medan penugasan. Dengan kesungguhannya memperoleh hasil yang optimal, diperlukan dukungan oleh usaha yang maksimal, kerja keras serta sikap pantang menyerah guna mengawal dan menjaga kedaulatan NKRI.  Hal tersebut disampaikan Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal Agus Supriatna pada sambutan upacara 17-an Bulan  Mei 2016 yang dibacakan oleh Komandan Wing 4 Lanud Atang Sendjaja Kolonel Pnb Hendro Arief H,S.Sos. Bertempat di Main Apron Lanud Atang Sendjaja Bogor. Senin (17/5)

Lebih lanjut Kepala Staf Angatan Udara, menyampaikan  mengenai masalah penyalahgunaan narkoba pada kurun waktu belakangan ini, telah terjadi beberapa kasus penyalahgunaan narkoba yang dilakukan oleh Oknum Prajurit/PNS TNI.  Padahal, disetiap kesempatan saya selalu berpesan kepada seluruh anggota TNI Angkatan Udara agar tidak sekali-kali mencoba mendekati, menggunakan, mengedarkan dan bahkan sebagai pemasok narkoba, maka keputusan yang layak bagi anggota yang terbukti melanggar disiplin yaitu diberhentikan dari kedinasaan. Menyikapi hal itu, perlu saya tegaskan kembali, agar seluruh personel TNI Angakatan Udara untuk mewaspadai, menghindari, dan tidak terjebak pada perbuatan yang menyesatkan tersebut.

Pada kesempatan ini pula, saya selalu mengingatkan tentang keselamatan terbang dan kerja khususnya langkah-langkah preventif dengan penuh perhitungan serta cerdas dalam mengambil keputusan yang berkaitan dengan safety, guna menghindari adanya unsafe condition yang dapat berkembang menjadi potensial incident maupun accident.   Saya ingatkan juga kepada para Panglima dan Komandan satuan, untuk selalu memanfaatkan kegiatan santiaji tentang disiplin, penegakan hukum, bimbingan mental dan penyuluhan lainnya, dengan harapan setiap personel akan memahami dampak dari setiap tindakan yang dilakukan, sehingga tidak menjadi suatu tindakan yang merugikan diri sendiri, keluaraga maupun institusi.

Pada akhir sambutannya Kepala Staf Angatan Udara memberikan  beberapa penekanan yang harus dijadikan pedoman bagi seluruh prajurit dan PNS TNI Angkatan Udara sebagai berikut :  Pertama, Tingkatan kualitas iman dan taqwa sesuai ajaran agama yang dianut sebagi pedoman dasar dalam kehidupan kedinasan dan kemasyarakatan. Kedua, Tingkatkan budaya keamanan dan keselamatan kerja dalam setiap tindakan serta bertindaklah dalam setiap penugasan sesuai ketentuan dan aturan yang berlaku. Ketiga, Patuhi semua ketentuan hukum baik di lingkungan dinas dan lingkungan masyarakat untuk mencegah timbulnya kerugian pada dinas, pribadi dan keluarga. Keempat, Pemerintah telah mencangkan darurat narkoba untuk itu, kita institusi militer mendukung kebijakan tersebut dengan menyatakan perang melawan narkoba. Kelima, Tingkatkan kualitas pengabdian sebagai prajurit/PNS TNI Angkatan Udara dengan senantiasa mengkedepankan profesionalisme dalam pelaksanaan tugas. Keenam, Wujudkan militansi, loyalitas dan keikhlasan dalam pelaksanaan tugas sehingga tercipta kinerja yang optimal guna mewujudkan TNI Angkata Udara yang professional dan tangguh.

Hadir pada upacara  bendera 17-an bulan Mei 2016,  Para Kadis, Komandan Satuan serta seluruh Perwira, Bintara, Tamtama dan  Pegawai Negeri Sipil  lanud Atang Sendjaja serta Wingdikum.(Pentak ATS)

CopyAMP code

Reader Interactions

Trackbacks

  1. … [Trackback]

    […] Read More to that Topic: gemilangnews.com/2016/05/17/kasau-trimakasih-dan-penghargaan-yang-tinggi-kepada-seluruh-prajurit-dan-pns-tni-au-atas-kepedulian-kerja-keras-dedikasi-serta-loyalitasnya/ […]

  2. … [Trackback]

    […] Find More to that Topic: gemilangnews.com/2016/05/17/kasau-trimakasih-dan-penghargaan-yang-tinggi-kepada-seluruh-prajurit-dan-pns-tni-au-atas-kepedulian-kerja-keras-dedikasi-serta-loyalitasnya/ […]

  3. … [Trackback]

    […] Information on that Topic: gemilangnews.com/2016/05/17/kasau-trimakasih-dan-penghargaan-yang-tinggi-kepada-seluruh-prajurit-dan-pns-tni-au-atas-kepedulian-kerja-keras-dedikasi-serta-loyalitasnya/ […]

  4. … [Trackback]

    […] Find More Information here on that Topic: gemilangnews.com/2016/05/17/kasau-trimakasih-dan-penghargaan-yang-tinggi-kepada-seluruh-prajurit-dan-pns-tni-au-atas-kepedulian-kerja-keras-dedikasi-serta-loyalitasnya/ […]

  5. … [Trackback]

    […] There you will find 9676 additional Info on that Topic: gemilangnews.com/2016/05/17/kasau-trimakasih-dan-penghargaan-yang-tinggi-kepada-seluruh-prajurit-dan-pns-tni-au-atas-kepedulian-kerja-keras-dedikasi-serta-loyalitasnya/ […]

  6. … [Trackback]

    […] Read More here to that Topic: gemilangnews.com/2016/05/17/kasau-trimakasih-dan-penghargaan-yang-tinggi-kepada-seluruh-prajurit-dan-pns-tni-au-atas-kepedulian-kerja-keras-dedikasi-serta-loyalitasnya/ […]

  7. … [Trackback]

    […] Info on that Topic: gemilangnews.com/2016/05/17/kasau-trimakasih-dan-penghargaan-yang-tinggi-kepada-seluruh-prajurit-dan-pns-tni-au-atas-kepedulian-kerja-keras-dedikasi-serta-loyalitasnya/ […]

  8. … [Trackback]

    […] Find More on on that Topic: gemilangnews.com/2016/05/17/kasau-trimakasih-dan-penghargaan-yang-tinggi-kepada-seluruh-prajurit-dan-pns-tni-au-atas-kepedulian-kerja-keras-dedikasi-serta-loyalitasnya/ […]

  9. … [Trackback]

    […] Read More to that Topic: gemilangnews.com/2016/05/17/kasau-trimakasih-dan-penghargaan-yang-tinggi-kepada-seluruh-prajurit-dan-pns-tni-au-atas-kepedulian-kerja-keras-dedikasi-serta-loyalitasnya/ […]

JELAJAHI

error: Content is protected !!