Polres Tarakan siap kawal Shalat Idul Fitri

TARAKAN-Polres Tarakan, Dalam rangka memastikan keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan Shalat Idul Fitri Polres Tarakan mengerahkan personel melaksanakan pengamanan di sejumlah titik ibadah yang ramai, untuk memberikan perlindungan maksimal kepada masyarakat yang akan melaksanakan shalat idul fitri 1445 H

Pengamanan ini melibatkan penjagaan intensif di sekitar masjid-masjid utama, serta pengaturan lalu lintas yang baik untuk memastikan kelancaran arus kendaraan dan pejalan kaki menuju lokasi ibadah.

Dalam pernyataannya, Kapolres Tarakan AKBP Ronaldo Maradona T.P.P Siregar,S.H.,S.I.K. melalui kabag ops polres tarakan AKP M. Aris Kelana Putra, S.T.K., S.I.K menegaskan komitmennya untuk menjaga suasana yang damai dan kondusif selama perayaan Idul Fitri di wilayah hukum polres tarakan. Ia juga mengimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada dan melaporkan segala kejadian yang mencurigakan kepada pihak berwenang.

Dengan adanya pengamanan yang ketat ini, diharapkan seluruh umat muslim dapat melaksanakan ibadah dengan khusyuk dan tenteram.(HumasTrk)

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!