Jalin Silaturahmi dengan Kepala Desa, tokoh adat dan masyarakat Bhabinkamtibmas laksanakan Sambang ke Desa Binaan Damar Makmur Kec. Tulan Hulu.

Kotim – Polsek Parenggean Polres Kotim Jajaran Polda Kalteng- Bhabinkamtibmas Desa Damar Makmur Kec. Tualan Hulu Aipda Eko Prabowo melaksanakan silaturahmi di Kantor Kepala Desa Damar Makmur Kec. Tualan Hulu Kab. Kotim Prop. Kalteng, selasa (27/2/2024) pagi.

Dalam kesempatan itu, Aipda Eko Prabowo berkordinasi dengan Kepala Desa Tokoh Adat dan masyarakat terkait meghadapi situasi cuaca yang tidak menentu dan curah hujan yang cukup tinggi, juga menekankan untuk waspada dan antisipasi jika terjadi banjir di Desa Damar Makmur Kec. Tualan Hulu sewaktu waktu.

Kepala Desa Damar Makmur menyambut baik atas kedatangan Bhabinkamtibmas, dalam hal koordinasi terkait masalah Banjir, pada kesempatan tersebut Kepala Deea telah menghimbau warga masyarakat untuk berhati hati serta bergotong royong untuk membersihkan sampah yang ada di bantaran sungai dan membersihkan selokan serta parit yang dapat menganggu lancarnya aliran air yang mengalir.

Sementara, Kapolres Kotim AKBP Sarpani, S.I.K., M.M., melalui Kapolsek Parenggeqn AKP Rahmat Tuah, S.H., M.M, berpesan kepada Bhabinkamtibmas harus berperan aktif ditengah masyarakat, menjadi solusi bagi pemecahan masalah dan wujud kehadiran polri secara langsung di masyarakat dan dapat bekerjasama dan saling membantu warga masyarakat yang memerlukan bantuan dan kehadiran polisi.

“Kegiatan yang telah dilaksanakan ini semoga dapat menciptakan rasa aman di wilayah hukum Kec. Parenggean sehingga berdampak pada sosok polisi yang dicintai dan disegani masyarakat,” jelasnya.(prg).

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!