Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Bersama KPU, Kapolres Malinau Sampaikan Pesan Pemilu Damai

MALINAU, Polres Malinau, Polda Kaltara – Sebagai langkah persiapan dalam menghadapi puncak Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Malinau menggelar Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pemilu Tahun 2024, Rabu (31/1).

Kegiatan yang digelar di Gedung Balai Pertemuan Umum (BPU) Desa Malinau Kota, Kecamatan Malinau Kota ini turut dihadiri Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Malinau AKBP Heru Eko Wibowo, S.H., S.I.K., M.H., Ketua KPU Kabupaten Malinau Lasinias, S.E., M.Sc., Komisioner KPU Malinau Bambang Rubiyanto dan Indra Gunawan, S.Hut, Ketua Pengadilan Negeri Malinau Budi Santoso, S.H., Danramil 0910-03/Malinau Kota KAPTEN Inf Arnold Albert, para PPK, PPS, KPPS, Panwaslu Malinau dan sejumlah Perwakilan Partai Peserta Pemilu.

Komisioner KPU Malinau Indra Gunawan, S.Hut, menyampaikan bahwa, pada Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pemilu Tahun 2024 yang dilakukan ini, bertujuan memberikan gambaran bagaimana kondisi dilapangan, termasuk diantaranya peran KPPS, Ketua dan anggota selama proses pemungutan dan penghitungan suara di TPS saat hari pencoblosan 14 Februari 2024.

“Simulasi ini dilaksanakan secara real seperti hari H yang akan dilakukan pada saat pemungutan dan penghitungan suara di TPS. Melalui Simulasi ini, kita ingin menunjukkan kepada pemangku kepentingan, jadi hal kemungkinan yang bisa terjadi di hari H itu kita munculkan,” terangnya

Sementara itu, Kapolres Malinau AKBP Heru Eko Wibowo, S.H., S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa, Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara ini bertujuan untuk memastikan kesiapan dan kelancaran proses demokrasi pada hari pemilihan.

“Jadi kegiatan Simulasi ini adalah bagian dari upaya untuk memastikan bahwa setiap tahap Pemilu berjalan dengan baik dan sesuai aturan. Utamanya kesiapan kita dalam menghadapi proses demokrasi sangat penting untuk menjamin keberlangsungan dan integritas Pemilu 2024, khususnya diwilayah kita Bumi Intimung,” ungkap Kapolres Malinau saat dijumpai usai mengikuti rangkaian kegiatan.

Kapolres Malinau juga menambahkan, bahwa dalam menghadapi proses tahapan Pemilu ini Polres Malinau telah menyiapkan personel pengamanan untuk memberikan rasa aman dan kelancaran pada saat pelaksanaan Pemilu 2024 tahun ini.

“Kami mengapresiasi kegiatan Simulasi ini sebagai langkah proaktif dalam memastikan kelancaran proses Pemilu mendatang. Karena, pentingnya peran petugas pemilihan dan partisipasi masyarakat untuk menjaga integritas dan transparansi dalam pelaksanaan proses demokrasi. Kami dari Polres Malinau juga telah menyiapkan personel yang nantinya bertugas mengawal proses pendistribusian surat suara serta perlengkapan Pemilu sampai selesai pendistribusian ke TPS, tentunya juga bersinergi dengan jajaran TNI,” tambahnya

Kapolres Malinau kembali menegaskan, bahwa akan terus meningkatkan koordinasi sebagai wujud sinergi antara pihak keamanan, penyelenggara dan pelaksana Pemilu dalam menjaga seluruh rangkaian tahapan Pemilu Tahun 2024 ini agar berjalan aman, lancar, damai dan kondusif.

“Kami sangat membutuhkan dukungan dari seluruh elemen masyarakat Kabupaten Malinau untuk bersama mengawal dan menjaga situasi Kamtibmas tetap kondusif di seluruh rangkaian Pemilu 2024 ini,” tutup Kapolres Malinau AKBP Heru Eko Wibowo, S.H., S.I.K., M.H. (CS)

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!