Kapolsek Sukanagara Polres Cianjur Memberikan Pembinaan Dan Penyuluhan Kepada Siswa Sekolah di Sukanagara

polres cianjur  – Kegiatan pembinaan yang dilakukan Kapolsek Sukanagara ini untuk mengedukasi siswa sehingga menjauhi tindakan pelanggaran beraluli lintas dan Kenakalan Remaja, sehingga terciptanya generasi muda yang berguna bagi bangsa dan negara.

Dalam membentuk pondasi karakter yang baik untuk remaja Kapolsek Sukanagara Polres cianjur Polda Jabar AKP Tio melaksanakan pembinaan/penyuluhan tentang kenakalan remaja dan geng motor dilingkungan pelajar sekolah kepada siswa-siswi SMK Sukanagara  Kecamatan Sukanagara kabupaten Cianjur, Jum’at (02/06/2023)

Kapolres Cianjur AKBP Aszhari Kurniawan melalui Kapolsek Sukanagara AKP Tio menghimbau langsung kepada seluruh siswa-siswi agar mampu menjaga diri dengan baik, sangat gampang untuk terjerumus dalam pergaulan yang dapat merugikan diri sendiri,namun untuk dapat menyadari dan mengetahui dampak negatif dari kenakalan remaja inilah yang dirasa sangat susah , tuturnya.

“Berpesan kepada siswa-siswi yang hadir, agar senantiasa memegang teguh akidah dan agama serta norma-norma susila agar terhindar dari perbuatan tercela, jadilah generasi penerus bangsa yang unggul dan bisa membanggakan keluarga, bangsa dan negara , pungkas Kapolsek.

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!