Cipta Kondisi, Bhabinkamtibmas Polsek Sukadana Sambang ke Warga

Polres Ciamis Polda Jabar – Personel Polsek Sukadana Polres Ciamis Polda Jabar melaksanakan sambang ke warga dalam rangka monitoring kegiatan masyarakat. Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Anggota Bhabinkamtibmas di Desa Sukadana, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Rabu (05/04/2023).

Sambang yang dilakukan oleh Aiptu Tatang Tamayur itu berupa menyambangi warga yang sedang kerja bakti di lingkungannya. Dimana saat sambang anggota juga turut menyampaikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat.

Kapolres Ciamis Polda Jabar AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, SH., S.I.K., M.T., melalui Kapolsek Sukadana Polres Ciamis Polda Jabar Ipda Asep Setiawan mengatakan, sambang ini dilaksanakan dalam rangka untuk menjaga dan meningkatkan sinergitas serta soliditas Polri dengan masyarakat. Selain itu juga dalam rangka deteksi dini potensi gangguan kamtibmas agar tidak timbul di masyarakat.

Pada kesempatan itu, kata Ipda Asep Setiawan, Aiptu Tatang Tamsyur turut menyampaikan himbauan terhadap warga masyarakat dalam rangka menjaga Siskamtibmas dan pola hidup sehat di lingkungan tempat tinggal masing-masing. Dengan menggalakan kembali kegiatan kamling dan antisipasi kegiatan rawan bencana akibat iklim cuaca ekstrim yang tidak menentu yang sewaktu-waktu bisa terjadi di wilayah.

“Warga masyarakat diminta agar senantiasa menjaga kondusifitas kamtibmas di lingkungan. Serta dalam rangka mengantisipasi rawan bencana alam yang diakibatkan oleh peralihan iklim dan cuaca di lingkungan masyarakat,” kata Ipda Asep Setiawan.

Ipda Asep Setiawan berharap kehadiran Anggota Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat dapat benar-benar dirasakan manfaatnya. Sehingga kedepan Polri semakin di cintai masyarakat.

KapolresCiamis

POLRESCIAMISPOLDAJABAR

HUMAS POLRES CIAMIS

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!