Kapolsek Kawasan Wilayah Muara Baru Melaksanakan Patroli Dialogis Dan Sambang Ke Warga

JAKARTA-GemilangNews.Com,- Polsek Kawasan Wilayah Muara Baru melaksanakan patroli dialogis dan sambang ke warga, guna mengantisipasi gangguan Kamtibmas dan tindak kejahatan seperti kerawanan premanisme begal, tawuran, curat, curas dan curanmor.

Dalam kegiatan itu, di pimpin oleh Kapolsek Kawasan Muara Baru AKP Debby Tri Andrestian didampingi Kanit Samapta Ipda Sugiyono, Kanit Binmas Ipda Sulisti Harjono dan anggota juga menggunakan sepeda motor patroli.

” Patroli ini di gelar di jam-jam saat warga sedang aktifitas di siang hari hingga sore hari, dan memberikan imbauan Khamtibmas antisipasi banjir kepada masyarakat,” kata Debby, Rabu (9/11).       

Lebih Lanjut, kata Debby mengungkapkan patroli tersebut, berlangsung sampai sore di sepanjang Kawasan Wilayah Muara Baru, yaitu di dermaga pasar pelelangan ikan,  para pekerja TKBM ( Tenaga Kerja Bongkar Muat), dan para sopir memberikan imbauan dialogis serta untuk menjaga khamtibmas di wilayah kerjanya. 

“Kami dan anggota mengecek pompa air yakni pengecekan pompa mobile Sudin SDA Jakarta Utara di Jalan Tuna Raya guna mengantisipasi banjir ROB di Wilayah Pelabuhan Muara Baru. Dalam kegiatan tersebut, Kapolsek bersama pekerja menanyakan seorang nelayan kapal ikan dan cumi,” ujarnya.

Debby juga menanyakan ke bapak pelaut tersebut, berapa lama bapak dilaut mencari ikan sebanyak ini. “Tanya Kapolsek,  dan bapak menjawab kami melasut dua bulan- tiga bulan pak dilaut,” seorang nelayan. (DD)

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!