BPJS Kesehatan Cabang Kotabumi Giat Jemput Bola Peserta JKN-KIS Lewat MCS.

Lampung Utara,- GemilangNews.Com-Pelaksanaan kegiatan Mobile Customer Services (MCS) yang selama ini dilaksanakan oleh BPJS Kesehatan sebagai salah satu upaya meningkatkan kepuasan peserta dengan sistem Jemput Bola telah memberikan banyak manfaat kepada masyarakat khususnya yang tinggal di daerah pedalaman.

Banyak pihak yang memberikan apresiasi atas komitmen BPJS Kesehatan dalam memberikan pelayanan terbaik bagi Peserta JKN-KIS, salah satunya adalah Sekretaris Desa Sukamaju Bunga Mayang, Karyadinata yang ditemui oleh Tims di ruangan kerjanya, Senin (09/12).

“Desa Sukamaju terbilang sering dikunjungi oleh tim MCS dari BPJS Kesehatan Kantor Cabang Kotabumi namun walaupun MCS sudah sering diadakan di sini tetap saja warga selalu beramai-ramai hadir ingin dilayani oleh petugas MCS,” ujar Karyadinata  mengawali perbincangan.

Karyadinata mengatakan jarak Desa Sukamaju yang jauh dari perkotaan menyebabkan warganya sangat menanti-nantikan kehadiran MCS.

“Untuk ke kantor BPJS Kesehatan terdekat saja kami harus menempuh 1 jam perjalanan. Terlebih tidak semua warga kami memiliki kendaraan pribadi dan untuk mengakses kendaraan umum juga sulit. Hadirnya MCS memberikan banyak sekali kemudahan untuk warga desa Sukamaju,” tambahnya.

Sebagai aparat desa ia mengaku sering dimintai informasi oleh warga mengenai jadwal kedatangan layanan MCS selanjutnya.

“Tidak semua warga bisa menghadiri layanan MCS ini karena kesibukannya masing-masing. Oleh karena itu saya sangat mengapresiasi kepedulian BPJS Kesehatan kepada warga kami dengan sering menghadirkan kanal layanan MCS di sini. Hal ini lah yang membuat saya percaya bahwa komitmen BPJS Kesehatan untuk selalu memberikan layanan terbaik kepada Peserta JKN nyata adanya,” ujar Karyadinata.

Saat ditanya mengenai kritik dan saran demi kemajuan Program JKN dan BPJS Kesehatan, ia berkata bahwa Program JKN-KIS telah berjalan dengan baik selama ini.

“Saya tidak memiliki kesan buruk selama menjadi Peserta JKN-KIS dan saya yakin warga desa Sukamaju pun demikian. Mungkin saya hanya memberikan usul kalau bisa pelayanan di kanal layanan MCS ini lebih panjang waktunya agar lebih banyak lagi warga yang bisa memanfaatkan kanal ini untuk mengurus kepesertaannya dalam Program JKN,” lanjutnya.

Kepala Bidang Kepesertaan dan Pelayanan Peserta BPJS Kesehatan Kantor Cabang Kotabumi Meivy Yanti, saat ditemui dikesempatan berbeda mengatakan bahwa kedepannya kanal layanan MCS akan lebih sering dilakukan bahkan di hari libur sesuai dengan kebutuhan demi memberikan pelayanan terbaik kepada Peseta JKN-KIS.

“Sebisa mungkin BPJS Kesehatan akan mengikuti waktu dari peserta JKN-KIS yang membutuhkan pelayanan dari MCS ini sendiri, hal tersebut merupakan salah satu upaya meningkatkan kepuasan peserta dengan sistem Jemput Bola telah memberikan banyak manfaat kepada masyarakat khususnya yang tinggal di daerah pedalaman,” tambah Meivy.

Sebagai penutup Karyadinata mengucapkan terima kasih kepada BPJS Kesehatan dan berharap semoga Program JKN-KIS terus berlangsung dengan baik demi kesehatan masyarakat Indonesia. (Mht)

CopyAMP code

Reader Interactions

Trackbacks

  1. … [Trackback]

    […] Read More Information here on that Topic: gemilangnews.com/2019/12/11/bpjs-kesehatan-cabang-kotabumi-giat-jemput-bola-peserta-jkn-kis-lewat-mcs/ […]

  2. … [Trackback]

    […] There you will find 93209 additional Information on that Topic: gemilangnews.com/2019/12/11/bpjs-kesehatan-cabang-kotabumi-giat-jemput-bola-peserta-jkn-kis-lewat-mcs/ […]

JELAJAHI

error: Content is protected !!