Warga Desa Gunung Geulis Gruduk Lokasi Proyek Pemagaran Lahan

KAB.BOGOR-GemilangNews.Com

Warga desa gunung geulis, kecamatan Sukaraja Kabupaten Bogor mendatangi lokasi proyek pemagaran perbukitan kemarin.

Mereka meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor untuk menghentikan pemagaran dengan menggunakan beton dan alat berat eksavator yang dilakukan oleh pihak PT. Kurnia Alam Abadi Agung (KAAA).

Karena warga merasa khawatir akan terjadi tanah longsor karena daerah tersebut termasuk zona rawan longsor. Selain itu di daerah tersebut ada juga pemukiman warga dari beberapa Rukun Tetangga (RT), setidaknya ada sekitar 330 kepala keluarga (KK) yang bermukim di area tersebut.

Pengerjaan pemagaran lahan seluas kurang lebih 85 Hektare yang menggunakan bahan baku tembok beton itu sudah berlangsung sekitar dua bulan, kekhawatiran kami hanya takut longsor,” Kata Endang Jajuli, yang merupakan warga RT 02, Kampung Legok Nangka, Desa Gunung Geulis.

Selain itu, masih menurut Endang, “Sebenarnya kami tidak mempermasalahkan status tanah ini, Tanah di sini milik siapa, hak siapa itu bukan urusan warga, yang di takutkan warga di sini adalah pembangunan yang dilakukan oleh PT. KAAA,” ungkapnya.

Enjang juga menambahkan, selain tanah longsor, dampak lainnya adalah kerusakan mata air, “Disini ada sungai Cikeas, dikhawatirkan pemagaran tersebut juga akan berdampak pada sungai tersebut”.

Sebelumnya pada tahun 2016 yang lalu pernah terjadi tanah longsor yang mengakibatkan korban jiwa dan ada kampung yang di pindahkan, di relokasi.

Di lokasi pemagaran ada nampak beberapa orang Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang merupakan perwakilan dari Dinas PUPR Kabupaten Bogor, warga meminta kepada pihak-pihak terkait agar bisa bekerja sesuai tupoksinya dan menjebatani menyuarakan aspirasi masyarakat agar di sampaikan kepada pimpinan terutama Bupati Bogor, tutupnya. (Wan)

CopyAMP code

Reader Interactions

Trackbacks

  1. … [Trackback]

    […] Find More Information here on that Topic: gemilangnews.com/2019/11/27/warga-desa-gunung-geulis-gruduk-lokasi-proyek-pemagaran-lahan/ […]

  2. … [Trackback]

    […] Here you can find 50834 additional Information to that Topic: gemilangnews.com/2019/11/27/warga-desa-gunung-geulis-gruduk-lokasi-proyek-pemagaran-lahan/ […]

  3. … [Trackback]

    […] Read More to that Topic: gemilangnews.com/2019/11/27/warga-desa-gunung-geulis-gruduk-lokasi-proyek-pemagaran-lahan/ […]

  4. … [Trackback]

    […] Read More Information here on that Topic: gemilangnews.com/2019/11/27/warga-desa-gunung-geulis-gruduk-lokasi-proyek-pemagaran-lahan/ […]

JELAJAHI

error: Content is protected !!