Polres Tarakan Gencar Lakukan Patroli Malam untuk Jaga Kamtibmas

TARAKAN, Polres Tarakan – Polda Kaltara, Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) Rabu Tanggal 03 april 2024 Satuan Samapta Polres Tarakan melaksanakan giat patroli pada malam hari, dimulai dari pukul 23.00 WITA hingga 03.30 WITA pada hari Kamis Tanggal 04 april 2024. Patroli tersebut bertujuan untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum polres tarakan.
Kegiatan patroli dialogis cipta kondisi dilaksanakan oleh tim Patroli Perintis Presisi Sat Samapta kembali mennyusuri daerah rawan terjadi tindak kejahatan dikota tarakan,
disampaikan Kapolres Tarakan AKBP Ronaldo Maradona T.P.P.Siregar, S.H.,S.I.K melalui Kasat Samapta Polres Tarakan IPTU M.Imran Tawainella “patrol yang dilaksanakan ini adalah upaya untuk menjaga dan menciptakan kondisi aman serta kondusif, patroli dialogis dilaksanakan menggunakan kendaraan roda dua sat samapta polres tarakan”.Jelasnya
Selain menyusuri daerah rawan, Pada pelaksanaanya, patroli dialogis ini juga mengarah ke tempat keramaian, saat patroli tak lupa personel patroli memberikan imbuan kamtibmas kepada masyarakat.


patroli juga dilakukan di wilayah PANTAI AMAL LAMA Mengantisipasi terjadinya hal yang tidak di inginkan dan meminta pemuda pemudi yang sedang berpacaran hingga larut malam untuk kembali ke rumah masing-masing serta memberikan tindakan dan peringatan tegas, kemudian Melaksanakan patroli di wilayah KAMPUNG 6 hingga ISLAMIC CENTER Menyampaikan pesan pesan Kamtibmas kepada masyarakan dan pemuda yang sedang berkumpul di pinggir jalan agar tidak membuat keributan di tengah malam, lalu Tim patmor mendatangi TKP adanya aksi balap lari di daerah JEMBATAN BONGKOK yang menggangu kenyamanan masyarakat hingga menutup jalan selanjutnya Tim patmor melakukan netralisir di sekitar TKP, tujuan dari giat patroli dialogis ini adalah menciptakan kondisi yang aman dan kondusif
“patroli dialogis cipta kondisi ini adalah sala satu langkah kongkrit dalam menjaga kamtibmas, Dalam upaya memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat, Satuan Samapta Polres Tarakan juga mengajak masyarakat untuk aktif melaporkan segala hal yang mengganggu keamanan melalui hotline 110 atau nomor pengaduan TANGKAP 081255772911.”jelas iptu M.Imran (HumasResTrk).

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!