Jelang Rapat Pleno Tingkat Kabupaten, Kapolres Bengkayang Gelar Tactical Floor Game

Bengkayang, Kalbar – Untuk memastikan jalannya Rapat Pleno Rekapitulasi Pemilu 2024 tingkat Kabupaten Bengkayang, Kapolres Bengkayang AKBP Teguh Nugroho, S.H., S.I.K., M.I.K., menggelar Tactical Floor Game (TFG) bersama Instansi Terkait, bertempat di Aula Tunggal Panaluan, Selasa (27/2/24).

Kegiatan dihadiri Kapolres Bengkayang, Dandim 1209 Bengkayang, Ketua Bawaslu Kabupaten Bengkayang, Komisioner KPU Kabupaten Bengkayang, Pasi Ops Kodim 1209 Bengkayang, pihak Satpol PP Kabupaten Bengkayang, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bengkayang, Perwakilan PLN Bengkayang serta Pju Polres Bengkayang.

Kapolres Bengkayang dalam kesempatan mengatakan, kegiatan Tactical Floor Game merupakan bagian dari rangkaian persiapan untuk menjaga ketertiban dan keamanan selama pelaksanaan tahapan Pemilu 2024.

“TFG ini merupakan bentuk simulasi gambaran dalam segala rangkaian pengamanan Rapat Pleno Tingkat Kabupaten yang akan digelar nantinya. Artinya, kita bisa bersama-sama menyamakan persepsi dan mengambil langkah-langkah apa saja saat berada di lapangan,” ucap Kapolres.

Lebih lanjut dikatakan Kapolres, Polres Bengkayang bersama Kodim 1209 Bengkayang dan pihak kemanan lainnya akan memaksimalkan pelaksanaan pengamanan Rapat Pleno Rekapitulasi Tingkat Kabupaten Bengkayang.

“Saat pengamanan Rapat Pleno, kami dari Polres Bengkayang akan membagi menjadi 3 ring pengamanan yang melibatkan sejumlah 140 personel Polri dan dibantu dari personel Kodim 1209 Bengkayang serta ditambah dari personel Satpol PP Bengkayang,” tambahnya.

“Pengamanan ini tentunya akan kami maksimalkan, dari mulai pengawalan, pengamanan Rapat Pleno hingga pergeseran logistik Pemilu ke KPU Provinsi Kalbar. Kami juga sudah memetakan setiap personel yang akan ditempatkan disetiap ring, maupun titik yang dianggap rawan,” tegas Kapolres.

Sementara itu, pihak penyelenggara pemilu yaitu Komisioner KPU Kabupaten Bengkayang Mujidi, S.Sos.I., dalam kesempatannya menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Polri, TNI, Pol PP serta semua yang terlibat pada pengamanan pelaksanaan Pemilu Tahun 2024 di Kabupaten Bengkayang hingga sampai saat ini dapat berjalan aman, lancar dan kondusif.

“Pelaksanaan Rapat Pleno tingkat Kabupaten Bengkayang akan dilaksanakan dari tanggal 1 Maret hingga 3 Maret 2024,” jelasnya.

Mujidi menjelaskan, pihaknya telah melakukan pemetaan terkait kecamatan mana yang kiranya berpotensi terdapat masalah atau kendala pada saat rapat rekapitulasi tingkat Kabupaten Bengkayang.

(Hms)

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!