Polres Sekadau Pastikan Kemanan Kantor Penyelenggara Pemilu 2024 di Akhir Masa Tenang

SEKADAU, Polda Kalbar – Polres Sekadau, pada Selasa (13/2/2024), melakukan patroli cipta kondisi di beberapa kantor penyelenggara pemilihan umum (Pemilu) menjelang hari pemungutan suara Pemilu 2024 yang akan dilaksanakan pada Rabu (14/2).

Patroli dipimpin oleh Kabagops Polres Sekadau, Kompol Samsul Bakri, S.H., M.H, didampingi oleh beberapa personel gabungan dari Polres Sekadau dan BKO Brimob Polda Kalbar.

“Patroli ini dilakukan atas perintah langsung dari Kapolres Sekadau. Tujuannya adalah untuk cipta kondisi memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di akhir masa tenang Pemilu 2024 dan memberikan rasa aman kepada penyelenggara Pemilu,” kata Kompol Bakri.

Dalam patroli tersebut, personel gabungan mengunjungi kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), dan Gudang Logistik KPU Sekadau. Mereka juga menyambangi kantor Panitia Pemungutan Suara (PPS) di beberapa desa, seperti Tapang Semadak, Gonis Tekam, dan Bokak Sebumbun.

“Kami juga memberikan arahan kepada personel Polri dan petugas keamanan yang bertugas di kantor penyelenggara Pemilu agar tetap waspada, responsif terhadap situasi sekitar, dan tidak meremehkan potensi gangguan Kamtibmas yang mungkin terjadi,” ujar Kompol Bakri.

Hasil patroli menunjukkan bahwa situasi di Kota Sekadau pada akhir masa tenang Pemilu 2024 terpantau aman dan kondusif. Kompol Bakri juga menyampaikan bahwa proses distribusi logistik Pemilu di Kecamatan Sekadau Hilir telah selesai dilakukan pada hari tersebut.

“Logistik Pemilu telah didistribusikan seluruhnya dari gudang Logistik KPU untuk wilayah kecamatan Sekadau Hilir dengan pengawalan ketat dari TNI-Polri. Kami berharap tidak ada kendala dalam proses pemungutan dan penghitungan suara Pemilu 2024 besok di Tempat Pemungutan Suara (TPS) dan setelahnya,” tutupnya.

Selain di Kantor Penyelenggara Pemilu, Polres Sekadau juga melaksanakan patroli skala besar di wilayah tiga Belitang yaitu Kecamatan Belitang Hulu, Belitang dan Belitang Hilir. Dengan tujuan yang sama yakni cipta kondisi Pemilu 2024. (Ar)

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!