Kapolres Sekadau Kunjungi Kediaman Ketua MABM Nanga Taman, Perkuat Sinergi untuk Pemilu Damai

SEKADAU, Polda Kalbar – Kapolres Sekadau AKBP Dr. I Nyoman Sudama, S.I.K., M.Si., mengunjungi kediaman Ketua Majelis Adat Adat Budaya Melayu (MABM) Kecamatan Nanga Taman, Kabupaten Sekadau, dalam upaya membangun kebersamaan dan sinergi antara aparat kepolisian dengan elemen masyarakat.

Kegiatan ini dilaksanakan pada hari yang sama yaitu pada Minggu (28/1/2024), setelah Kapolres menyelesaikan acara Minggu Kasih di Gereja Yesus Tersalib Nanga Taman.

Dalam kunjungannya, Kapolres Sekadau didampingi oleh Kapolsek Nanga Taman IPDA Insan Malau, S.H, Kepala Dusun Kelampai, Dede, dan beberapa anggota Polsek Nanga Taman.

Salah satu pesan yang disampaikan oleh Kapolres Sekadau adalah mengenai pentingnya pemilu damai yang akan dilaksanakan tahun ini.

Dalam kesempatan itu, Kapolres sekali lagi mengajak semua elemen masyarakat, terutama MABM Nanga Taman, untuk berperan aktif dalam menjaga kerukunan dan kedamaian selama proses pemilu berlangsung.

“Pemilu adalah momen penting bagi negara kita dan harus dilaksanakan dengan damai. Saya mengajak seluruh masyarakat, terutama dengan peran MABM Nanga Taman, untuk menjaga kerukunan dan kedamaian selama proses pemilu berlangsung,” ucap Kapolres Sekadau, AKBP Nyoman Sudama.

Pada kesempatan tersebut, Ketua MABM Nanga Taman, Acen, mengapresiasi perhatian yang diberikan oleh Kapolres Sekadau dan anggota Polsek Nanga Taman kepada masyarakat setempat. Menurut Acen, kehadiran Kapolres Sekadau di kediamannya membuktikan komitmen pihak kepolisian dalam membangun hubungan yang harmonis dengan masyarakat.

“Kami sangat menghargai kunjungan Kapolres beserta rombongan yang peduli terhadap keamanan dan kebersamaan kita di Kecamatan Nanga Taman. Semoga kunjungan ini dapat mempererat hubungan antara aparat kepolisian dengan masyarakat Kecamatan Nanga Taman,” kata Acen.

Partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan selama pelaksanaan pemilu sangatlah penting. Dengan adanya kesadaran dan kerjasama dari berbagai pihak, diharapkan pemilu dapat berjalan dengan aman, tertib, dan damai, serta menghasilkan pemimpin yang mampu memajukan daerah dan mensejahterakan masyarakat. (Ar)

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!