Polsek Sukadana Polres Ciamis Datangi SDN 2 Sukadana Beri Binluh ke Siswa

CIAMIS ~ Polsek Sukadana Polres Ciamis Polda Jabar mendatangi lingkungan pendidikan untuk melaksanakan Binluh terhadap Siswa/i tentang Beretika Berkendaraan. Binluh kali ini dengan mendatangi SDN 2 Sukadana, Desa Sukadana, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Senin (2/10/2023).

Kegiatan itu dilaksanakan oleh Anggota Bhabinkamtibmas Desa Sukadana Polres Ciamis Polda Jabar Aiptu Tatang Tamsyur. Anggota turut berkoordinasi dengan siswa dan guru di SDN 2 Sukadana.

Kapolres Ciamis AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, SH., S.I.K., M.T., melalui Kapolsek Sukadana Ipda Dayat Hidayat mengatakan kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka memberikan himbauan agar bersama-sama menjaga kamtibmas. Salah satunya mengajak siswa untuk disiplin dalam berkendara.

“Kegiatan ini kami laksanakan dalam rangka cipta kondisi situasi kamtibmas serta memberikan kenyamanan dan keamanan bagi seluruh warga,” ungkapnya.

Dalam kegiatan tersebut Polsek Sukadana Polres Ciamis Polda Jabar menyampaikan sebagai Siswa/i yang belum memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) tentu tidak diperbolehkan membawa kendaraan sendiri dikarenakan belum cukup umur untuk berkendaraan. Para siswa juga diminta saat berkendara menggunakan kendaraan roda 2 selalu menggunakan helm.

Selain itu, menghimbau juga untuk menjauhi penyalahgunaan narkoba, tawuran, miras dan kenakalan remaja lainnya yang dapat merusak masa depan para pelajar dan ikut berperan aktif kegiatan untuk bersama-sama dengan Polri menjaga kondusifitas kamtibmas lingkungannya masing masing sehingga semua lapisan masyarakat merasa aman dan nyaman.

Adapun beberapa himbauan yang diberikan diantaranya, menyampaikan pesan kepada warga masyarakat untuk antisipasi C3, dan tindak pidana lainnya yang meresahkan masyarakat.

“Apabila ada indikasi gangguan kamtibmas agar menyampaikan atau melaporkan ke Bhabinkamtibmas atau Babinsa,” pungaksnya.

Ciamis, Kapolres Ciamis, Polda Jabar.

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!