Kepedulian Rutin Jumat Berkah, Polsek Jatiluhur Polres Purwakarta Berbagi Minuman

PURWAKARTA – Polsek Jatiluhur Polres Purwakarta melaksanakan kegiatan “Jumat Berkah” dengan membagikan minuman secara gratis kepada masyarakat setelah selesai solat Jumat di depan Masjid Desa Bunder Kec Jatiluhur Kab Purwakarta pada jum’at 29 September 2023 siang.

Kegiatan jum’at berkah Polsek Jatiluhur bagikan minuman kepada masyarakat
Sebanyak ± 98 minuman dibagikan kepada masyarakat setelah solat Jumat, ojol, serta pengendara yang melintas di depan Masjid Desa Bunder Kec Jatiluhur Kab Purwakarta.

Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain, Melalui Kapolsek Jatiluhur, AKP Asep Rahman, S.AP.,MM mengatakan, kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian Polri untuk berbagi rezeki dengan masyarakat yang sedang menjalankan aktivitas.

“Kegiatan Jumat Berkah ini merupakan kegiatan rutin Polsek Jatiluhur, untuk sedikit berbagi rezeki serta sebagai bentuk rasa syukur kami karena telah diberikan kesehatan, keselamatan serta kelancaran dalam menjalankan tugas,” ucap Kapolsek Jatiluhur

Harapannya, kegiatan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat, sekaligus sebagai sarana silaturahmi Polri bersama masyarakat.

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!