Wakapolres Malinau Pimpin Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih di HUT RI Ke-78

MALINAU, Polres Malinau, Polda Kaltara – Kepolisian Resor (Polres) Malinau menggelar Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-78 yang berlangsung di lapangan apel Mapolres Malinau, Kamis 17 Agustus 2023.

Upacara Bendera HUT Kemerdekaan RI yang Ke-78 di Polres Malinau ini dipimpin langsung oleh Wakil Kepala Kepolisian Resor (Wakapolres) Malinau KOMPOL Satya Chusnur Ramadhana, S.H., dengan diikuti para Pejabat Utama (PJU) Polres Malinau, personel Polres serta ASN jajaran Polres Malinau.

Kegiatan Upacara Bendera pagi ini diawali dengan pengibaran Bendera Merah Putih oleh tiga personel Polres Malinau dengan menaikkan Bendera Merah Putih diiringi dengan penghormatan seluruh peserta upacara dan lagu Indonesia Raya, kemudian dilanjutkan dengan pembacaan Naskah Pancasila, detik-detik Proklamasi dan Undang-Undang Dasar 1945.

Momentum peringatan HUT Kemerdekaan RI yang Ke-78 tahun 2023 ini mengambil tema “Terus Melaju Untuk Indonesia Maju”. Ditempat terpisah, Wakapolres Malinau KOMPOL Satya Chusnur Ramadhana, S.H., mengharapkan hal tersebut bisa menjadikan spirit dalam dalam pelaksanaan tugas pokok Polri sebagai Abdi Negara.

“Semoga dengan momentum Hari Kemerdekaan RI yang Ke-78 ini, bisa menanamkan semangat patriotisme dan nilai-nilai kejuangan yang telah diwariskan kepada kita melalui pelaksanaan tugas secara maksimal,” ujarnya  

Dengan Upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI yang Ke-78 ini, semoga semangat patriotisme dan cinta tanah air semakin tumbuh dalam diri setiap individu personel Polres Malinau.  

“Dirgahayu Negara Kesatuan Republik Indonesia Ke-78, semoga semakin maju, semakin jaya dan semakin sejahtera. Semoga momentum ini juga dapat menjadi motivasi bagi personel Polres Malinau dalam menjalankan tugas melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat,” tutupnya. (CS)

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!