Kebersamaan Kapolsek, Bhabinkamtibmas Desa Cisalak dan Camat Laksanakan Gotongroyong Kerja Bakti Bersama Warga

POLRES SUBANG – Kapolsek Cisalak Polres Subang Polda Jabar AKP M Wahidin Agusni dan Bhabinkamtibmas Desa Cisalak Bripka Ade Hidayat bersama dengan Unsur Muspika Kec Cisalak, Perangkat Desa Cisalak, BPBD dan warga masyarakat melakukan kerja bakti bersama-sama warga masyarakat berupa pengalihan arus sungai Cikaruncang yang menggerus pemukiman penduduk di Kp Cisalak Wetan RT 03 RW 03 Desa Cisalak. Kamis (11/05/2023).

Bripka Ade Hidayat selaku Bhabinkamtibmas Desa Cisalak Kec Cisalak Kab Subang ini selalu aktif dalam membantu kegiatan warga masyarakat melaksanakan kerja bakti bersama warga di desa binaannya untuk mempererat kebersamaan dan semangat gotong royong dan melestarikan kearifan lokal, jelas Kapolsek Cisalak Polres Subang AKP M Wahidin SH disela sela kegiaatan kerja bakti.

Sementara itu Bripka Ade Hidayat selaku Bhabinkamtibmas Desa Cisalak mengatakan, bahwa keikutsertaan dalam kerja bakti yang digelar oleh Pemerintah Desa bersama-sama warga masyarakat adalah sebagai wujud kedekatan dan kehadiran Polisi di tengah-tengah masyarakat dimana Polisi merupakan pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat.

“Kegiatan tersebut bertujuan untuk membangun kemitraan antara Kepolisian dengan warga masyarakat, tidak hanya itu kegiatan kerja bakti ini juga diselenggarakan dalam rangka antisipasi kejadian bencana alam khususnya banjir dalam mengahadapi musim penghujan, agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan menyangkut keselamatan warga masyarakat.” Imbuh BIPKA A Hidayat.

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!