Kabag Ren Polres Ciamis Cek Kegiatan Ops Ketupat Lodaya 2023 di Pos Pam Cisaga

Polres Ciamis Polda Jabar – Kabag Ren Polres Ciamis Polda Jawa Barat Kompol Ma’mun Murod melaksanakan pengecekan sekaligus kontrol pelaksanaan Operasi Ketupat Lodaya 2023 di Pos Pengamanan Cisaga, Alun Alun Cisaga, Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Rabu (26/04/2023).

Kedatangan Kabag Ren Polres Ciamis Polda Jabar turut disambut Kepala Pos Pam Cisaga Iptu Agus Budi dan sejumlah petugas piket. Baik dari anggota Polri maupun instansi terkait yang bertugas di Pos Pam Cisaga selama pelaksanaan Operasi Ketupat Lodaya 2023.

Kapolres Ciamis Polda Jabar AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, SH., S.I.K., M.T., mengatakan, pengecekan yang dilaksanakan oleh Kompol Ma’mun Murod untuk memastikan pelaksanaan Operasi Ketupat Lodaya 2023 di Pos Pam Cisaga dilaksanakan sesuai dengan SOP. Dengan tujuan untuk memberikan rasa nyaman dan aman masyarakat.

“Kami pastikan semua pelaksanaan Operasi Ketupat Lodaya 2023 di wilayah hukum Polres Ciamis Polda Jabar berjalan lancar guna memberikan rasa nyaman dan aman masyarakat,” kata AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro.

Sementara itu, Kabag Ren Polres Ciamis Polda Jabar Kompol Ma’mun Murod saat melakukan pengecekan turut menyampaikan pesan kepada petugas piket Pos Pam Cisaga agar selalu menjaga sikap tampang dan performance. Personel juga diminta agar selalu siaga dan waspada saat bertugas dan siaga melaksanakan buddy sistem dalam pelaksanaan tugas.

“Personel agar selalu menjaga kesehatan dan keselamatan diri masing-masing. Jangan lupa untuk menulis buku mutasi dan buku kejadian. Melaporkan setiap perkembangan situasi secara berjenjang ke pimpinan atas. Selalu menjaga kebersihan baik di dalam maupun sekitar Pospam,” pesan Kompol Ma’mun Murod.

KapolresCiamis

POLRESCIAMISPOLDAJABAR

HUMAS POLRES CIAMIS

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!