Polsek Kadugede Intensifkan Patroli Malam Hari Tekan Angka Kriminalitas

POLRES KUNINGAN-Polsek Kadugede Polres Kuningan Polda Jabar, Dalam rangka menekan angka kriminalitas ,unit patroli Polsek Kadugede Polres Kuningan, melaksanakan kegiatan patroli malam hari di wilayah Kecamatan Kadugede Kabupaten Kuningan, Senin (17/4/2023).

Kapolres Kuningan AKBP Willy Andrian, S.H., S.I.K, menjelaskan bahwa pelaksanaan patroli kali ini menyisir titik rawan di daerah-daerah sepi yang dianggap bisa timbul tindak kejahatan atau gangguan kamtibmas lainnya.

“Kami terus sisir jalan-jalan sepi ini guna mencegah gangguan kamtibmas dan menekan angka kriminalitas serta untuk menciptakan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat,” ucap Kapolsek.

Kapolsek Kadugede menegaskan bahwa kegiatan patroli tersebut dilaksanakan oleh anggota Polsek Kadugede yaitu Bripka Dudi dan Briptu Tendy yang kebetulan sedang melaksanakan tugas jaga pada hari itu,ujarnya.

Kegiatan patroli malam terus Kita lakukan untuk menekan angka Kejahatan konvensional yang sering terjadi yaitu seperti, Curat (pencurian dengan pemberatan), Curas (pencurian dengan kekerasan) dan Curanmor (pencurian kendaraan bermotor), tutur Kapolsek Kadugede AKP Karyana,S.A.P.,M.M.

“Dengan adanya kegiatan patroli malam rutin diharapkan dapat menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif serta menekan angka kriminalitas di wilayah hukum Polres Kuningan” ucap Kapolres Kuningan melalui Kasi Humas Ipda Endar Kuswanadi.

#POLRES KUNINGAN,KUNINGAN,KAPOLRES KUNINGAN

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!