Kapolres Sampaikan Apresiasi Kapolda Jabar Kepada Personil Dalam Apel Pagi 

POLRES KARAWANG –  Apel rutin Hari Senin Jam Pimpinan langsung dipimpin oleh Kapolres Karawang Polda Jabar AKBP Wirdhanto Hadicaksono.  Apel diikuti oleh para PJU, Kasatfung, Seluruh Personil Polres Karawang dan khusus Kapolsek dan Personil polres mengikuti apel melalui zoom. Senin (13/3/2023).

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres  menyampaikan Apresiasi dari Bapak Kapolda Jabar pada pelaksanaan Vicon Kapolda dijajaran Polda Jabar, Apresiasi kepada seluruh Personil Polres di Jajaran Polda Jabar terkait pelaksanaan tugas dalam menjaga situasi kamtibmas.

Dan Kapolres juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada jajarannya atas kinerja dilapangan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat sehingga situasi kamtibmas daat kondusif.

Selanjutnya Kapolres menyampaikan beberapa poin yang menjadi penekanan kepada seluruh personil.

“Terkait harkamtibmas agar semua pihak dapat tetap menjaganya, dengan melaksanakan kegiatan kepolisian rutin yang saat ini kita gencarkan kembali, ujarnya.

Dikatakan, saat ini tengah dimulai Ops Pekat Lodaya 2023 yang pelaksanaanya berlangsung selama 10 hari,  agar yang terlibat memperhatikan benar pelaksanaannya, dan kita juga harus mengantisipasi potensi gangguan yang terjadi menjelang Bulan Ramadhan ini.

“Lakuan deteksi dini yang dapat menjadi potensi gangguan keamanan jelang Ramadhan, maksimalkan Patroli Prekat dengan Kepung Karawang demi menjaga kondusifitas diwiayah Kab Karawang. tandasnya.

Lanjut Kapolres, Pihaknya telah mempersiapkan kesiapan Pam Ketupat Lodaya 2023 yang akan dilaksanakan oleh personil ditiap tiap Pos Pam, dan kita telah melaksanakan pegecekan jalur guna memprediksi jalur yang akan digunakan mudik saat Ops Ketupat Nanti.

” Meningkatkan kinerja demi memberikan pelayanan kepada masyarakat,  dan pelaksanaannya agar melibatkan Tuhan dalam setiap kesempatan,baik saat pelaksanaan tugas, atau lainnya, sehingga menjadikan kemudahan bagi kita, tutup Kapolres.

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!