Sambang Guru , Bhabin Polsek Cikampek Sampaikan Pesan Kantibmas

Polres Karawang – Wujud kepedulian terhadap lingkungan sektor pendidikan Personil Polsek Cikampek gelar sambang guru, guna Kantibmas dan jalin kedekatan sekaligus meningkatkan pelayanan kepada siswa dan para pengajar, giat sambang bertempat di Halaman SDN 4 Dawuan Tengah  kp.Pewarengan Tanggul RT 05/09 Dusun Cikaranggelam Desa Dawuan Tengah  wilayah hukum Polsek Cikampek Polres Karawang Polda Jabar . Senin 20/2/2023.

Bhabinkamtbmas Polsek Cikampek Aipda Indra ‘dalam kesempatan bincangnya ,dilokasi sambang , Bhabin mengajak Rojak dan Muhyi selaku Guru untuk turut serta bersinergi dengan pihak kepolisian dalam memelihara Kantibmas di lingkungan sekolah , termasuk memberikan pemantauan dan pengawasan terhadap tingkah laku para siswa dan jajanan yang di konsumsinya di lingkungan sekitaran sekolah , karena semua ini demi kebaikan bersama.

Adapun Pesan Kantibmas yang disampaikan Aipda Indra kepada para guru “

Mari Kita tumbuhkan keakraban diantara warga demi tercipta kekompakan untuk kebersamaan dilingkungan yang harmonis dan tertib.

Mensosialisasikan Program Lapor Pak Kapolres, Lapor Pak Kapolsek dan Lapor Pak Bhabin dengan memberikan kontak tlp WA Sbb :

No WA Lapor Pak Kapolres : 082211272003

No WA Lapor Pak Kapolsek : 08118168110

No WA Lapor Pak Bhabin : 081286881982

Agar selalu hati hati dan waspada terhadap kejahatan, harus teliti, apik dan disiplin serta jangan sampai menjadi Korban atau Pelaku kejahatan.

Jadilah warga yang baik Sadar Hukum, Taat Aturan dan patuh kepada kebijakan pemerintah. 

kegiatan sambang guru dan pesan Kantibmas sekira pukul 11;55 Wib ini berjalan lancar dan kondusif” Terang Polisi CAKET Polsek Cikampek Aipda Indra.

Sesuai arahan Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono, Kapolsek Cikampek Kompol Ahmad Mulyana mengatakan ” kegiatan sambang Bhabin dalam rangka memantau Kantibmas dan meningkatkan kedekatan personil polri dengan masyarakat termasuk penggalangan ke para guru dan lingkungan sekolah , intinya dalam mewujudkan rasa aman dan nyaman proses belajar mengajar di sekolah di butuhkan kerjasama para pihak, saling mengingatkan itu penting sekali,  Bhabin juga mengajak guru tetap  menjaga Kantibmas yang kondusif di lingkungan sekolah ” pinta Kapolsek
(Humas Polsek Cikampek Polres Karawang Polda Jabar)

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!