PWI Kabupaten Bogor Adakan Acara Workshop Peningkatan Kepribadian dan Etika Wartawan

KAB.BOGOR-GemilangNews.com

Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Bogor melaksanakan Acara Workshop Peningkatan Kepribadian dan Etika Wartawan. Acara workshop dilaksanakan di Villa Bukit Hambalang, Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor selama dua hari, dari Hari Selasa 31 Oktober hingga 1 November 2017.

Ketua PWI Kabupaten Bogor, H. Khoirul Azwar Siregar menyampaikan, “Bahwa acara ini bertujuan memberikan pemahaman, bagaimana Etika seorang Wartawan Ketika berwawancara, ketika menemui dan masih banyak hal lainnya. Itu perlu etika dan sopan santun. diharapkan semoga dengan penjelasan oleh narasumber, nantinya bisa bermanfaat bagi kita agar bisa menjadi wartawan yang baik yang memiliki etika dan sopan santun,” demikian harap Ketua PWI Kab. Bogor.

Acara Workshop mengusung Tema : “Kepribadian dan Etika yang Santun Salah Satu Kunci Utama Sukses Wartawan”, dan dipimpin langsung Ketua PWI Kabupaten Bogor, Khoirul Azwar Siregar, Pengurus PWI Jawa Barat, Wakil Ketua Bidang Organisasi PWI Jawa Barat, Syafrin Zaini dan Puluhan Wartawan dari berbagai Media Online maupun Cetak di Kabupaten Bogor.

Nina Krisna Ramdani Wakil Ketua Ikatan Guru Penulis PGRI Kabupaten Bogor, periode 2017 – 2020. dalam materi penyampaiannya, “Mangatakan sebetulnya etika dan sopan santun sudah tidak asing bagi kita semua karena memang keadaan yang keseharian biasa kita lakukan,” ujarnya.

“Seorang wartawan harus mampu menguasai tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) jurnalis. Ada tiga hal penting yang harus menjadi perhatian para wartawan yakni :
1.(Personal Grooming) yang pengertiannya bahwa penampilan merupakan bagian dari kualitas pelayanan seorang wartawan. dan juga merupakan bagian dari citra atau image perusahaan.
2. (Personal Hiegiene) yang berarti kebersihan dan kerapihan sangat penting bagi seorang wartawan.
3. (Body Language) disini seorang wartawan harus tahu bagaimana bersikap dengan baik, dalam hal duduk, berdiri dan lain sebagainya,” papar Nina yang juga seorang fraktisi pendidikan ini.

Sementara Syafrin Zaini dalam sambutannya menuturkan, “Workshop yang dilaksanakan Pengurus PWI Kabupaten Bogor ini merupakan kegiatan yang sangat positif, karena selain silaturahim antar anggota, juga sarana menambah wawasan wartawan mengenai etika, penampilan serta sikap dalam melaksanakan tugas profesi,” tukasnya.

CopyAMP code

Reader Interactions

Trackbacks

  1. … [Trackback]

    […] Find More on that Topic: gemilangnews.com/2017/10/31/pwi-kabupaten-bogor-adakan-acara-workshop-peningkatan-kepribadian-dan-etika-wartawan/ […]

  2. … [Trackback]

    […] Read More to that Topic: gemilangnews.com/2017/10/31/pwi-kabupaten-bogor-adakan-acara-workshop-peningkatan-kepribadian-dan-etika-wartawan/ […]

  3. … [Trackback]

    […] Read More to that Topic: gemilangnews.com/2017/10/31/pwi-kabupaten-bogor-adakan-acara-workshop-peningkatan-kepribadian-dan-etika-wartawan/ […]

  4. … [Trackback]

    […] Read More on to that Topic: gemilangnews.com/2017/10/31/pwi-kabupaten-bogor-adakan-acara-workshop-peningkatan-kepribadian-dan-etika-wartawan/ […]

  5. … [Trackback]

    […] Read More here to that Topic: gemilangnews.com/2017/10/31/pwi-kabupaten-bogor-adakan-acara-workshop-peningkatan-kepribadian-dan-etika-wartawan/ […]

  6. … [Trackback]

    […] Find More Info here on that Topic: gemilangnews.com/2017/10/31/pwi-kabupaten-bogor-adakan-acara-workshop-peningkatan-kepribadian-dan-etika-wartawan/ […]

  7. … [Trackback]

    […] Here you will find 54832 more Info on that Topic: gemilangnews.com/2017/10/31/pwi-kabupaten-bogor-adakan-acara-workshop-peningkatan-kepribadian-dan-etika-wartawan/ […]

JELAJAHI

error: Content is protected !!