DR.RENI MARLINAWATI,ANGGOTA DPR RI FRAKSI PPP GELAR MEDIA GATHERING

SUKABUMI – GemilangNews.Com

Dr.Hj.Reni Marlinawati anggota DPR RI dari Fraksi Partai Partai Persatuan Pembangunan ( PPP ) melakukan acara Temu Media ( Media Gathering ) dalam rangka reses ,bertempat di saung hegar,Jln.Raya Jalur,sukabumi,Jawa Barat, ( 4 / 8 ).

Media Gathering yang dikemas dalam suasana Halal Bihalal yang penuh keakraban tersebut juga diisi dengan dialog dan diskusi santai  tentang peran anggota legislatif terhadap pendidikan,pariwisata, pembangunan, dan penegakan hukum yang saat ini sangat disibukan dengan banyaknya kasus kekerasan seksual terhadap anak dan perempuan yang berada diwilayah kota dan kabupaten sukabumi.

Dr.Hj.Reni Marlinawati kepada GemilangNews.Com mengatakan bahwa acara tersebut bertujuan agar terjalin hubungan baik antara dirinya sebagai anggota DPR RI dari Fraksi PPP yang berangkat dari Daerah Pemilihan Ko/Kab Sukabumi dan awak media, karena media adalah salah satu hal penting dalam rangka menyerap aspirasi dan semua permasalahan yang berada didaerah khususnya ko/kab sukabumi dan juga untuk mencari solusi yang tepat untuk pemecahan permasalahan tersebut, yang akan dibawa oleh dirinya sebagai wakil rakyat untuk membangun daerah didalam agenda rapat digedung DPR RI nanti.

“Media adalah salah satu sarana penting untuk membangun sukabumi melalui pengawasan, kritik, masukan dan lainnya. Oleh karena itu selain cerita, berita dan citra, media harus juga memunculkan cinta dalam perannya.” Ujarnya.

Masih kata DR.Reni,dirinya berharap pertemuan ini bisa meningkatkan hubungan yang bisa lebih baik lagi dengan teman – teman media semua sehingga kerja-kerja dan program dari dari dirinya yang berasal dari Fraksi PPP dapat di follow up agar program tersebut bisa sampai kepada masyarakat dan juga ikut teman – teman dari media juga bisa mengawasi program – program tersebut,tuturnya.

Awak media sangat mengapresiasi kegiatan tersebut. Menurut Dede Rey, salah satu wartawan media online kepada GemilangNews.Com  mengatakan bahwa media gathering yang diadakan Anggota legislatif dari fraksi  PPP ini merupakan salah satu upaya keterbukaan PPP kepada media. Menurutnya hal tersebut perlu dicontoh oleh partai politik yang lain dan perlu dipertahankan,dikarenakan kita sebagai media bisa memberikan informasi secara langsung tentang situasi dilapangan,bagaimana keinginan dan harapan dari masyarakat,dengan salah satu contoh tentang masih banyaknya fasilitas dan bangunan – bangunan sekolah yang jauh dari kata layak,ungkapnya.

Untuk itu dengan adanya kegiatan seperti ini,disamping silaturahmi,juga anggota legislatif tersebut bisa meminta langsung data – data temuan dari wartawan,seperti salah satu sekolah yang bangunannya jauh dari kata layak tersebut,pungkasnya.

Reporter : Rizal

CopyAMP code

Reader Interactions

Trackbacks

  1. … [Trackback]

    […] There you will find 68864 additional Information to that Topic: gemilangnews.com/2016/08/04/dr-reni-marlinawatianggota-dpr-ri-fraksi-ppp-gelar-media-gathering/ […]

  2. … [Trackback]

    […] Read More to that Topic: gemilangnews.com/2016/08/04/dr-reni-marlinawatianggota-dpr-ri-fraksi-ppp-gelar-media-gathering/ […]

  3. … [Trackback]

    […] There you can find 30824 more Information on that Topic: gemilangnews.com/2016/08/04/dr-reni-marlinawatianggota-dpr-ri-fraksi-ppp-gelar-media-gathering/ […]

  4. … [Trackback]

    […] There you will find 11723 more Information to that Topic: gemilangnews.com/2016/08/04/dr-reni-marlinawatianggota-dpr-ri-fraksi-ppp-gelar-media-gathering/ […]

JELAJAHI

error: Content is protected !!