Masjid Bersejarah Butuh Perhatian Pemda Depok

DEPOK-GemilangNews.Com‎

‎Belum adanya perhatian yang serius dari pihak Pemerintah setempat terkait pengelolaan tempat tempat bersejarah di kawasan kota Depok sampai dengan saat ini menjadi perhatian dari berbagai kalangan khususnya para pecinta budaya, seni dan sejarahwan yang menyesalkan akan hal tersebut.

Hal ini terungkap atas terbengkalainya masjid Al Ittihad yang menjadi salah satu tempat bersejarah yang ada di wilayah kota Depok dengan usianya telah mencapai ratusan tahun sehingga kondisinya semakin memprihatinkan. Agar dapat terus berdiri, bangunan bersejarah tersebut diurus semampunya oleh warga sekitar tanpa mendapatkan dana bantuan dari pemerintah setempat.

“Seperti inilah keadaan Masjid Al Ittihad. Setelah pemugaran, terbentur dana jadi tidak terurus,” ucap H. Atim salah satu pengurus Masjid Al Ittihad, Pondok Terong, Depok, Jawa Barat, ‎

Dari penjelasannya, bangunan masjid yang diketahuinya telah berdinding beton dengan ditaburi cat berwarna putih merupakan hasil renovasi yang dilakukan pada tahun 1969 silam. Sedangkan untuk bentuk bangunan yang masih asli hanya menyisakan menarq dan jendela dekat imam saja. Ini dikarenakan oleh pelapukan akibat dimakan usia.

Menurut pengakuannya, pembangunan masjid tersebut pertama kali dibangun diperkirakan sekitar tahun 1700 an silam yang pada saat itu, pembangunan masjid dipelopori oleh sejumlah tokoh masyarakat dan alim ulama di kawasan Pondok Terong pada waktu itu guna difungsikan sebagai salah satu tempat ibadah dan menyebarkan ajaran agama Islam di tanah Jawa.

“Yang membangun adalah H. Ketong. Beliau bersama masyarakat mengangkut satu per satu batu dari Sungai Ciliwung untuk membangun tempat beribadah umat Islam pada waktu itu,” katanya.

Ia juga menambahkan, bangunan masjid yang pada saat itu didirikan selain dimaksudkan untuk dijadikan sebagai tempat beribadah umat Islam juga dijadikan sebagai tempat berkumpulnya para Wali yang ada di tanah Jawa dalam menyebarkan agama Islam di kota Depok. Adapun salah satu Wali yang dikatakannya pernah mengunjungi masjid tersebut adalah Sunan Gunung Jati.

“Sunan Gunung Jati dan beberapa waliyullah berkumpul di sini dalam rangka menyebarluaskan agama Islam,” terangnya.

Agar keberadaannya tidak habis termakan usia, dirinya pun berupaya semaksimal mungkin menjaga dan merawat sisa sisa bangunan peninggalan bersejarah para alim ulama dalam menyebarkan ajaran agama Islam. Meski demikian, dirinya pun juga amat sangat mengharapkan akan adanya bantuan dari pemerintah maupun pihak lainnya agar dapat melestarikan dan memugar masjid sehingga dapat terus berdiri dan menjadi lambang sejarah Islam di tanah kota Depok.

Reporter: NSN

CopyAMP code

Reader Interactions

Trackbacks

JELAJAHI

error: Content is protected !!