Patroli Rutin Polsek Kotabaru Sentuh Perbankan Cegah Kriminalitas Siang Hari

Polsek Kotabaru Polres Karawang – Berbagai upaya terus dilakukan untuk menciptakan situasi Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Kotabaru salah satunya dengan mengintensifkan patroli secara rutin. Senin (25/09/2023)

Seperti yang dilaksanakan personil Unit Samapta Polsek Kotabaru dengan menyambangi obyek vital perbankan yang bertujuan agar para nasabah dan petugas bank merasa nyaman serta aman manakala mereka melihat ada polisi berpakaian seragam. Sehingga pelaku kejahatan maupun mereka yang berniat jahat akan berpikir ulang saat akan melakukan aksinya jika melihat keberadaan Polisi di lapangan.

Ditempat terpisah Kapolres Karawang Akbp H. Wirdhanto Hadicaksono, S.I.K., M.Si., melalui Kapolsek Kotabaru Iptu Suherlan, S.H. mengatakan, “Dengan meningkatkan patroli ini kami ingin ciptakan situasi aman dan nyaman di perbankan dan kami mengimbau kepada nasabah yang sedang mengambil uang tunai agar berhati-hati dan waspada,” ujar Kapolsek

“Setiap hari siang maupun malam personel terus menggelar patroli rutin baik di tingkat Polres maupun tingkat Polsek, dimana tujuannya agar wilayah hukum Kabupaten Sleman aman dan kondusif,” katanya

“Patroli ini digelar untuk mempersempit ruang gerak tindak kriminalitas yang meresahkan masyarakat serta mengantisipasi gangguan kamtibmas di wilayah Kecamatan Kotabaru,” sambungnya

“Harapannya dengan adanya patroli rutin ini masyarakat saat melakukan aktifitas tidak merasa was-was dan khawatir segala bentuk aksi kejahatan,” pungkas Kapolsek

Polsek Kotabaru_Iptu Suherlan
Polres Karawang_AKBP H Wirdhanto Hadicaksono

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!