Polsek Panawangan Polres Ciamis Bantu Evakuasi Warga Terjatuh ke Sumur di Desa Sagalaherang

CIAMIS ~ Personel Polsek Panawangan Polres Ciamis Polda Jabar melaksanakan sambang sekaligus ikut serta dalam evakuasi warga terjatuh ke sumur tua. Kejadian itu terjadi di wilayah Dusun Kaliwon RT 05 RW 05, Desa Sagalaherang, Kecamatan Panawangan, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Selasa (12/9/2023).

Kegiatan ini dilaksanakan oleh anggota Bhabinkamtibmas Desa Sagalaherang Polsek Panawangan Polres Ciamis Polda Jabar. Anggota hadir turut membantu petugas BPBD Kabupaten Ciamis dan Relawan dalam mengevakuasi korban warga terjatuh kedalam sumur tua.

Kapolres Ciamis Polres Ciamis Polda Jabar AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro SH., S.I.K., M.T., melalui Kapolsek Panawangan Iptu Heru Utomo mengatakan, kehadirannya untuk membantu tim evakuasi warga terjatuh di dalam sumur. Dimana anggota mengawasi agar tidak ada warga selain tim evakuasi mendekati area sumur agar tidak menambah korban lagi.

“Alhamdulillah warga berhasil dievakuasi dan dalam keadaan selamat,” katanya.

Kapolsek Panawangan Polres Ciamis Polda Jabar mengimbau kepada masyarakat untuk selalu berhati-hati. Pihaknya menjagak warga untuk aktif melaporkan ke pihan berwajib ketika melihat kejadian atau peristiwa lain yang membutuhkan bantuan tim khusus.

Ciamis, Kapolres Ciamis , Polda Jabar.

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!