Polsek Pamarican Polres Ciamis Hadiri Istigosah Peringatan HUT RI ke-78 Tingkat Desa

CIAMIS ~ Personel Polsek Pamarican Polres Ciamis Polda Jabar menghadiri dan mengikuti kegiatan istigosah peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 tingkat desa di Kecamatan Pamarican. Kegiatan ini dilaksanakan oleh seluruh personel Polsek Pamarican Polres Ciamis Polda Jabar.

Salah satunya seperti yang dilaksanakan oleh anggota Bhabinkamtibmas Desa Sidaharja Polsek Pamarican Polres Ciamis Polda Jabar. Dimana Bripka Agus Juhara mengikuti acara istigosah tingkat Desa Sidaharja Kecamatan Pamarican.

Kapolres Ciamis Polda Jabar AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro SH SIK MT melalui Kapolsek Pamarican Polres Ciamis Polda Jabar AKP Jajang Sahidin menuturkan, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mempererat silaturahmi bersama warga di wilayah desa binaan masing-masing anggota Polsek Pamarican Polres Ciamis Polda Jabar. Selain itu juga untuk memberikan rasa nyaman dan aman masyarakat di wilayah hukum Polsek Pamarican Polres Ciamis Polda Jabar.

“Kehadirannya sebagai bentuk upaya Polri dalam menjaga kondusifitas wilayah. Polri berusaha hadir secara humanis untuk memberikan pelayanan prima ke masyarakat. Sesuai dengan tupoksi Polri sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat,” katanya.

Kapolsek Pamarican Polres Ciamis Polda Jabar, tak hanya hadir, anggota juga turut menyampaikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat. Warga diminta untuk selalu meningkatkan kewaspadaan guna mencegah timbulnya tindak kriminalitas.

“Mari kita sama-sama menjaga kondusifitas wilayah di Pamarican ini tetap aman dan nyaman. Sehingga aktifitas masyarakat dapat normal dan perekonomian berjalan maksimal,” katanya.

Ciamis, Kapolres Ciamis, Polda Jabar.

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!