Satpolairud Polres Purwakarta Dampingi Puslitbang Polri Uji Coba Airboat Di Waduk Jatiluhur

PURWAKARTA – Satuan Polisi Perairan dan Udara (Satpolairud) Polres Purwakarta, Polda Jawa Barat dampingi Pusat Penelitian dan Pengembangan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Puslitbang Polri) saat uji coba pengecekkan fungsional berkala alat apung perairan dangkal di Perairan Waduk Jatiluhur.

Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain melalui Kasat Polairud, AKP Jajang Sukandar mengatakan, pihaknya mendampingi pelaksanaan uji coba pengecekkan fungsional berkala alat apung perairan dangkal di perairan waduk jatiluhur, jenis Airboat dari Puslitbang Polri.

“Kemarin kapal jenis Aiboat diturunkan di Dermaga Tanggul Kayat Waduk Jatiluhur, lalu melaksanakan uji coba di Perairan Waduk Jatiluhur menuju Dermaga Serpis Waduk Jatiluhur,” Ucap Jajang, pada Rabu, 16 Agustus 2023.

Dijelaskannya, Airboat juga dikenal sebagai planeboat, rawa boat, bayou boat atau fanboat merupakan perahu dengan dasar datar yang digerakkan oleh baling -baling tipe pesawat terbang dan ditenagai oleh pesawat terbang atau mesin otomotif.

“Airboat adalah sejenis perahu yang digerakan dengan baling baling diatas perahu sebagai penggeraknya, sehingga tidak perlu kuatir baling-baling akan macet tersangkut sampah, karena baling-baling tidak terendam air dan tidak diperlukan kedalamanan air tertentu sehingga Airboat tidak akan kandas walaupun air surut,” Jelas Jajang.

Ia menyebut, dilaksanakan uji coba beberapa kali, mengelilingi sebagian waduk Jatiluhur dan kemudian sandar di Dermaga Serpis Jatiluhur.

“Selama kegiatan uji coba pengecekkan fungsional berkala alat apung perairan dangkal dari Puslitbang Polri berlangsung lancar dan aman,” ungkap Jajang.

Purwakarta, Rabu, 16 Agustus 2023

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!