Antisipasi Kejahatan, Polres Sekadau Tingkatkan Kring Serse Secara Rutin

SEKADAU, Polda Kalbar – Polres Sekadau melakukan langkah pencegahan dan antisipasi terhadap gangguan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) dengan meningkatkan kegiatan kring serse. Kegiatan ini dilakukan guna meningkatkan kewaspadaan dan mempermudah penanganan kejahatan.

Dalam penjelasannya, Kapolres Sekadau AKBP Suyono, melalui Kasat Reskrim IPTU Rahmad Kartono menyampaikan bahwa kring serse melibatkan seluruh anggota Satreskrim dan Polsek Jajaran.

Kegiatan ini dilaksanakan pada jam rawan (malam hari), dimana personel Satreskrim tersebar secara hunting berpatroli di sekitar jalan utama kota Sekadau.

“Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kewaspadaan di lokasi rawan kejahatan guna mempermudah penanganan gangguan Kamtibmas,” ujar Kasat Reskrim pada Senin (24/7/2023).

IPTU Rahmad menegaskan bahwa kring serse juga merupakan upaya preventif dan proaktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Diharapkan dengan adanya kegiatan rutin ini, efektivitas penanganan kasus kriminal dapat ditingkatkan sekaligus memberikan rasa aman kepada masyarakat.

“Melalui kegiatan kring serse yang rutin dilakukan, kami berharap dapat memberikan perlindungan yang lebih baik dan menciptakan situasi yang aman bagi masyarakat Sekadau,” tambah Kasat Reskrim.

Imbuhnya, semua elemen masyarakat diharapkan ikut serta berperan dalam menjaga keamanan dengan melaporkan segala hal yang mencurigakan kepada pihak kepolisian.

“Mari kita semua bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban, menjadi mata dan telinga yang waspada untuk menciptakan lingkungan yang nyaman dan aman bagi kita semua,” imbau Kasat Reskrim IPTU Rahmad Kartono. (Cs)

CopyAMP code

Reader Interactions

Tinggalkan Balasan

JELAJAHI

error: Content is protected !!