Kepala DPMPTSP Kabupaten Indramayu Resmikan Kantor Graha Land Group

Indramayu,-GemilangNews.com– Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Indramayu Ahmad Syadali mewakili Bupati Indramayu Nina Agustina Da’i Bachtiar meresmikan Kantor Graha Land Group, di Desa Tambak, Kecamatan Indramayu, Kabupaten Indramayu, Rabu kemarin (16/3/2022).

Dalam kesempatan ini Kepala DPMPTSP Kabupaten Indramayu Ahmad Syadali yang didampingi CEO Land Group Yogi Kurniawan meresmikan Soft Opening Seafood H. Moel, Cafe Moocow, dan Studio Primadona, yang disaksikan langsung Kepala Satpol-PP Damkar Indramayu, Kepala Cabang Bank BJB Patrol dan unsur Forkopimcam Indramayu.

Dalam sambutannya, Kepala DPMPTSP Ahmad Syadali mengatakan, respon Bupati Indramayu Nina Agustina terkait investor yang mendirikan usaha di Indramayu terus dipantau terkait kepatuhan perizinannya. Salah satunya Graha Land Group yang berhasil memenuhi segala regulasi dan syarat untuk mendirikan usaha yang dapat bermanfaat untuk masyarakat Indramayu.

“Saya melihat Graha Land Group dari kepatuhan perizinannya sudah dilaksanakan, dan hari ini alhamdulillah diresmikan, mudah-mudahan Land Group yang tergabung didalam Graha Land Group ini memiliki keyakinan untuk memberikan manfaat bagi masyarakat,” katanya.

Menurutnya, kehadiran Graha Land Group menjadi contoh bagi investor lain yang berminat mendirikan bangunan usahanya di Indramayu.

“Bukan hanya unsur kepatuhan, akan tetapi konsep yang ditawarkan bisa ditularkan ke lainnya. Karena Indramayu bukan suatu daerah yang ketinggalan tetapi sangat potensial untuk berinvestasi di Kota Mangga,” tambahnya.

Ahmad menyampaikan, terdapat 6 wilayah peruntukan Industri di Kabupaten Indramayu, sehingga ketika peluang berinvestasi ini tidak dimanfaatkan dengan baik otomatis akan tertinggal dari daerah lain.

“Inilah putra daerah (Yogi Kurniawan) yang berhasil memanfaatkan peluang investasi di Indramayu dan bisa dicontoh untuk investor lain,” harapannya.

Sementara itu CEO Land Group menyampaikan, Graha Land Group merupakan sebuah kompleks komersial dan hunian terpadu, yang menghadirkan berbagai sarana dan prasarana untuk menjawab kebutuhan masyarakat di Kabupaten Indramayu.

“Graha Land Group bukan sekadar hunian semata. Didalamnya telah disediakan sejumlah fasilitas, yang tentunya akan dibutuhkan masyarakat,” ungkapnya.

Terlebih kehadiran Land Group termasuk didalamnya Graha Land Group ini telah melibatkan masyarakat setempat Desa Tambak untuk berkesempatan memperoleh pekerjaan dan mengelola fasilitas seperti parkir untuk pendapatan desanya.

“Bentuk kerjasama dengan masyarakat sekitar, sejak pertama Land Group diluncurkan di Tambak kita telah banyak berinteraksi dengan permuda sekitar, seperti posisi securitynya semua berasal dari masyarakat Tambak. Alhamdulillah untuk Graha Land Group ini kita mengumpulkan kepala desa, pemuda Tambak untuk mengelola parkir dan semua pemasukannya untuk desa,” terangnya.
(Bang,ay/Hery)

CopyAMP code

Reader Interactions

Trackbacks

  1. … [Trackback]

    […] Read More on to that Topic: gemilangnews.com/2022/03/17/kepala-dpmptsp-kabupaten-indramayu-resmikan-kantor-graha-land-group/ […]

  2. … [Trackback]

    […] Information to that Topic: gemilangnews.com/2022/03/17/kepala-dpmptsp-kabupaten-indramayu-resmikan-kantor-graha-land-group/ […]

JELAJAHI

error: Content is protected !!