BPJS Kesehatan Cabang Kotabumi Gelar Evaluasi Rutin Kader JKN

Lampung Utara-GemilangNews.Com- Untuk melihat hasil kinerja yang dilakukan oleh seluruh Kader JKN di wilayah Kotabumi, BPJS Kesehatan Cabang Kotabumi menggelar kegiatan Monitoring dan Evaluasi Rutin Kader JKN sekaligus Sosialisasi Penyesuaian Kebijakan Implementasi Program Kader JKN Tahun 2020 yang dilaksanakan secara virtual, Selasa (18/08). 

Kepala BPJS Kesehatan Cabang Kotabumi Rudhy Suksmawan H mengungkapkan selain sebagai ajang menjalin silaturahmi kepada seluruh Kader JKN di wilayah kerja BPJS Kesehatan Cabang Kotabumi, penyelenggaraan kegiatan ini juga bertujuan untuk mengevaluasi kinerja Kader JKN sekaligus berdiskusi mengenai kendala-kendala yang dihadapi Kader JKN di lapangan.

“Menjadi Kader JKN tidaklah mudah, diperlukan semangat juang dan dedikasi tinggi sehingga dapat melayani masyarakat dengan baik sekaligus mencapai target pengumpul iuran yang telah ditetapkan,” ujar Rudhy.

Lebih lanjut, Rudhy menuturkan meski berada dalam situasi Pandemi Covid-19, Kader JKN harus tetap menjalankan tugas sebaik-baiknya dan mengenakan safety kits saat kegiatan kunjungan ke rumah peserta binaan. Ia menekankan, meski di tengah situasi pandemi seperti saat ini, kata Rudhy, seluruh Kader JKN harus memiliki inovasi tersendiri dalam memberikan layanan kepada peserta binaannya, sehingga nantinya akan berdampak kepada kepuasan yang dirasakan peserta JKN-KIS.

“Sudah 7 bulan Bapak dan Ibu menjalankan tugasnya sebagai Kader JKN di tahun 2020, untuk meningkatkan kinerja perlu dilakukan beberapa improvement. Mudah-mudahan hasil monitoring yang dipaparkan nanti akan memacu Bapak dan Ibu untuk mencapai target dan melayani masyarakat dengan lebih baik lagi,” lanjutnya.

Di dalam keberlangsungan Program JKN-KIS, Kader JKN memiliki tugas yang sangat penting sebagai penghubung antara BPJS Kesehatan dengan masyarakat diantaranya berfungsi sebagai pemasaran sosial, pemberi informasi dan penerima keluhan serta pengingat dan membantu pengumpulan iuran JKN-KIS. Salah seorang Kader JKN yang hadir dalam kegiatan kali ini, Sutrisno, mengungkapkan dirinya sangat bangga menjadi Kader JKN di Kab. Lampung Barat.

“Saya menyukai segala hal yang berkaitan dengan kegiatan sosial. Dengan menjadi Kader JKN saya menjadi dekat dengan masyarakat selain itu saya juga bisa membantu masyarakat dalam kaitannya dengan BPJS Kesehatan. Senang rasanya bisa melakukan sesuatu yang berguna untuk masyarakat,” ungkapnya.

Sama halnya dengan Sutrisno, Diah yang juga Kader JKN di Kab. Lampung Utara mengaku menikmati pekerjaannya sebagai seorang Kader JKN karena memang ia senang berada di tengah-tengah masyarakat.

“Saya suka keliling-keliling dan bertemu dengan warga, buat saya itu adalah hal yang mengasyikkan. Namun tak jarang saya menemui kendala dalam menjalankan tugas seperti tidak diterima baik oleh penghuni rumah saat saya berkunjung, tidak dipercaya dan lain sebagainya. Tapi tidak apa-apa, tantangan tersebut malah membuat saya semakin bersemangat dalam menjalankan tugas saya sebagai Kader JKN,” ujar Diah.(Rilis/mht)

CopyAMP code

Reader Interactions

Trackbacks

  1. … [Trackback]

    […] There you will find 19054 more Info on that Topic: gemilangnews.com/2020/08/25/bpjs-kesehatan-cabang-kotabumi-gelar-evaluasi-rutin-kader-jkn/ […]

  2. … [Trackback]

    […] Read More here to that Topic: gemilangnews.com/2020/08/25/bpjs-kesehatan-cabang-kotabumi-gelar-evaluasi-rutin-kader-jkn/ […]

  3. … [Trackback]

    […] Find More Information here on that Topic: gemilangnews.com/2020/08/25/bpjs-kesehatan-cabang-kotabumi-gelar-evaluasi-rutin-kader-jkn/ […]

  4. … [Trackback]

    […] Find More on that Topic: gemilangnews.com/2020/08/25/bpjs-kesehatan-cabang-kotabumi-gelar-evaluasi-rutin-kader-jkn/ […]

  5. … [Trackback]

    […] Find More on to that Topic: gemilangnews.com/2020/08/25/bpjs-kesehatan-cabang-kotabumi-gelar-evaluasi-rutin-kader-jkn/ […]

  6. … [Trackback]

    […] Read More to that Topic: gemilangnews.com/2020/08/25/bpjs-kesehatan-cabang-kotabumi-gelar-evaluasi-rutin-kader-jkn/ […]

JELAJAHI

error: Content is protected !!