Tim Gugus Tugas Edukasi Warga Siap Hadapi New Normal

BATANG-GemilangNews.Com

Tatanan kehidupan baru atau new normal life yang akan masyarakat hadapi mengharuskan setiap individu memiliki kesiapan yang baik. Hal itu perlu dilakukan agar di setiap aktivitas kemasyarakatan dapat dilakukan dengan baik dan tetap menerapkan protokol kesehatan.

KBO Sat Sabhara Polres Batang Ipda Zainal mengatakan, dalam patroli ini Tim Gugus Tugas tetap menyampaikan Maklumat Kapolri tentang kepatuhan terhadap kebijakan dalam penanganan Covid-19.

“Kami tegur langsung warga yang belum memakai masker, bagi yang belum memiliki segera diberikan masker yang telah disiapkan sebanyak 200 lembar, “ tegasnya.

Tim Gugus Tugas juga menyampaikan pentingnya penerapan protokol kesehatan di sarana publik. Hal itu terus diimbau kepada masyarakat agar mereka teredukasi dan memiliki kesadaran yang tinggi saat berada di fasilitas umum, dengan tetap mengutamakan keselamatan bersama.

“Sarana publik yang dipasang tanda antrean jarak aman dan tempat duduk, antara lain : mini market, warung makan mulai dari Jalan Veteran Kota Batang, Alun-alun Bawang, Banyuputih hingga Jalan Raya Pantura Subah,” paparnya.

Ipda Zainal mengimbau agar warga selalu mematuhi protokol kesehatan ketika new normal dimulai, sehingga dapat menekan penyebaran virus Corona.

CopyAMP code

Reader Interactions

Trackbacks

  1. … [Trackback]

    […] Find More Information here on that Topic: gemilangnews.com/2020/06/10/tim-gugus-tugas-edukasi-warga-siap-hadapi-new-normal/ […]

  2. … [Trackback]

    […] Find More Info here on that Topic: gemilangnews.com/2020/06/10/tim-gugus-tugas-edukasi-warga-siap-hadapi-new-normal/ […]

  3. … [Trackback]

    […] Read More Information here to that Topic: gemilangnews.com/2020/06/10/tim-gugus-tugas-edukasi-warga-siap-hadapi-new-normal/ […]

  4. … [Trackback]

    […] Find More on on that Topic: gemilangnews.com/2020/06/10/tim-gugus-tugas-edukasi-warga-siap-hadapi-new-normal/ […]

JELAJAHI

error: Content is protected !!