Dalam Rangka “Harkamtibmas,” Kapolres Metro Jakpus Silaturahmi bersama Ormas dan Toga

Jakarta, GemilangNews.Com- Kepala Kepolisian Resort (Kapolres) Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Heru Novianto S.I.K mengadakan silaturahmi bersama para tokoh agama (Toga) dan tokoh masyarakat (Tomas) dalam rangka Hari Keamanan Tertib Masyarakat (Harkamtibmas) di Aula Lantai 3 Polres Metro Jakarta Pusat. Selasa, 14 Januari 2020 pukul 09.30 Wib.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kabag Ren Restro Jakarta Pusat, Wakasat Binmas Restro Jakarta Pusat, Ormas 80 Orang, 19 dengan Organisasi Masyarakat sebagai berikut, FKUB, MUI, DMI, NU, Muhamadiyah, Forkabi, FBR, Laskar Merah Putih, GP Ansor, Pokdarkamtibmas, Siskomas, Komat, Senkom, KBPPP, FKPPI, FKDM dan Tekab.

Giat silaturahmi ini memiliki susunan acara, Pembukaan oleh MC, Menyanyikan Lagu Indonesia Raya, pembacaan Do’a, Sambutan Kasat Binmas Restro Jakarta Pusat, Sambutan Kapolres Metro Jakarta Pusat, Tanya Jawab dan di akhiri dengan Ramah Tamah demi memperkokohkan tali silaturahmi yang selama ini terjalin.

Giat tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Heru Novianto, S.I.K, dalam sambutannya beliau mengucapkan terima kasih kepada seluruh yang hadir. Tak lepas dari perkenalan dirinya yang baru menjabat sebagai kapolres metro jakarta pusat yang baru juga berharap kerjasama kepada seluruh organisasi masyarakat untuk bersama – sama menciptakan situasi aman, nyaman dan kondusif.

“Terima Kasih atas waktu kehadirannya dalam giat hari ini, Saya selaku Kapolres yang baru menjabat mohon bantuan dan kerja samanya dengan ormas untuk menciptakan situasi yang aman, nyaman dan kondusif. Dengan kegiatan ini mari kita memupuk kebersamaan antara Polri dengan ormas agar tetap ada sinergitas yang terbangun dengan baik. Saya berharap partisipasi nya ormas wilayah Jakarta Pusat dalam ikut menjaga keamanan dan ketertiban sehingga pelaksanaan giat masyarakat dapat berjalan dengan baik. Ujarnya saat sambutan di Aula Polres Metro Jakarta Pusat. Selasa, (14/01/2020).

Kolase, Kiki/GemilangNews. Silaturahmi Dalam Rangka “Harkamtibmas” Kapolres Metro Jakpus bersama Toga dan Ormas. Selasa, (14/01/2020).
Dok. Humas Polres Metro Jakpus/Red.

Lebih jauh beliau memaparkan tentang keterbatasan Polri dalam mengamankan wilayah. Tentunya tanpa adanya sinergitas dalam kerjasama dari masyarakat untuk menjaga wilayah jakarta pusat.

“Kemampuan Polri sangat terbatas tanpa bantuan dari ormas yang ada di wilayah jakarta pusat untuk ikut menjaga keamanan lingkungan. mustahil wilayah jakarta pusat bisa aman. Mari kita bangun bersama sama sikap kesadaran hukum agar masyarakat tertib dalam setiap aturan yang diatur sehingga terciptanya situasi yang kondusif.” Tuturnya.

Kemudian acara ini dilanjutkan dengan sesi tanya jawab, namun sebelumnya, Uci Sanusi selaku pembina Komunitas Anti Tawuran (KOMAT) yamg berada di wilayah johar baru, mengucapkan terima kasih kepada polri khusunya polres metro jakarta pusat yang telah bekerjasama dengan komat dalam mengantisipasi tawuran.

“Saya mengucapkan terima kasih atas kerjasamanya antara Polri dengan Komat. Selama 3 tahun tidak terjadi Tawuran.” Katanya.

Dalam balasannya, Kapolres Metro Jakarta Pusat juga mengucapkan Terima kasih atas dedikasi masyarakat dalam Komat sehingga wilayah Johar Baru aman.

Dalam tanyanya Intan Ketua FKPPI. Jalan Letjen Soeprapto masih dijadikan trek trekkan liar apakah bisa dipasangi portal agar pelaku trek trekkan tidak masuk wilayah kami kemayoran?

“Terima kasih atas masukkannya akan kami tindak lanjutin namun kita juga harus koordinasi dengan stake holder yg ada demi kebaikan bersama.” Jawab Kapolres Metro Jakarta Pusat.

Dari PBNU Bapak Syafudin mengapresiasi dalam kegiatan silaturahmi hari ini. Dimana wilayah memang harus aman dan nyaman, karena menurutnya  bagaimana masyarakat bisa melaksanakan ibadah dengan nyaman jika tidak aman.  

“Kami mengapresiasi kegiatan hari ini, kita melaksanakan ibadah kalau kondisinya tidak aman atau nyaman. Kami diminta atau tidak akan ikut berperan serta menjaga keamanan dan ketertiban bersama Polri. Kami berharap giat hari ini berkelanjutan.” Tuturnya.

Dalam balasannya, Kapolres mengucapkan, “Terima kasih atas masukkannya , semoga kegiatan ini akan kami buatkan rencana kegiatan untuk berkelanjutan sehingga kerjasama antara Polri dan Ormas terjalin dengan baik.” Jawabnya menutup sesi tanya jawab.

(Kiki/Red).

CopyAMP code

Reader Interactions

Trackbacks

  1. … [Trackback]

    […] Here you will find 87276 additional Information on that Topic: gemilangnews.com/2020/01/14/dalam-rangka-harkamtibmas-kapolres-metro-jakpus-silaturahmi-bersama-ormas-dan-toga/ […]

  2. … [Trackback]

    […] Here you can find 86687 additional Info to that Topic: gemilangnews.com/2020/01/14/dalam-rangka-harkamtibmas-kapolres-metro-jakpus-silaturahmi-bersama-ormas-dan-toga/ […]

  3. … [Trackback]

    […] Read More here on that Topic: gemilangnews.com/2020/01/14/dalam-rangka-harkamtibmas-kapolres-metro-jakpus-silaturahmi-bersama-ormas-dan-toga/ […]

  4. … [Trackback]

    […] Read More here to that Topic: gemilangnews.com/2020/01/14/dalam-rangka-harkamtibmas-kapolres-metro-jakpus-silaturahmi-bersama-ormas-dan-toga/ […]

  5. … [Trackback]

    […] Read More Info here on that Topic: gemilangnews.com/2020/01/14/dalam-rangka-harkamtibmas-kapolres-metro-jakpus-silaturahmi-bersama-ormas-dan-toga/ […]

  6. … [Trackback]

    […] Read More on to that Topic: gemilangnews.com/2020/01/14/dalam-rangka-harkamtibmas-kapolres-metro-jakpus-silaturahmi-bersama-ormas-dan-toga/ […]

  7. … [Trackback]

    […] There you will find 68027 more Info to that Topic: gemilangnews.com/2020/01/14/dalam-rangka-harkamtibmas-kapolres-metro-jakpus-silaturahmi-bersama-ormas-dan-toga/ […]

JELAJAHI

error: Content is protected !!