Pasar tradisional Simpang Propau Habis Di Lalap Sijago Merah

Lampung.Utara-GemilangNew.Com

Pasar tradisional simpang propau telah terjadi kebakaran di desa bandar kagungan raya, Kecamatan Abung Selatan, Kabupaten Lampung Utara, rabu 30 Oktober 2019, sekitar pukul 17.30 WIB.

Kades bandar kagungan raya Elianto kecamatan Abung Selatan, membenarkan adanya peristiwa tersebut. Menurutnya, kebakaran terjadi sekitar pukul 17.30 WIB. Dirinya mendapatkan informasi dari warga, terjadi kebakaran di pasar tradisional simpang propau. Setibanya di lokasi, api sudah membesar. “Saya datang ke pasar api sudah berkobar besar,” jelasnya.

Ucok salah satu pedagang mengatakan, dirinya tidak mengetahui kejadian pasti penyebab kebakaran. Tiba di lokasi dia melihat api sudah membakar kios di bagian belakang pasar tradisional simpang propau. “Ada delapan kios yang terbakar,” katanya.

Kapolsek Abung Selatan, Ajun Komisaris Sukimanto menuturkan pihaknya masih menyelidiki penyebab kebakaran di pasar tradisional simpang propau, desa bandar kagungan raya, Lampung Utara. “Penyebab kebakaran masih kami selidiki.”

Menurutnya, ada enam kios yang terbakar. Api belum diketahui asal muasalnya. Kerugian di taksir sekitar Rp 100 juta.

Warga yang mengetahui kebakaran langsung menghubungi pemadam. Petugas berjibaku memadamkan api sekitar 1,5 jam. Petugas pemadam kebakaran dibantu warga memadamkan api. Mereka tetap menyemprotkan ke sisa kebakaran hingga tuntas. Sebab, isi dari kios yang kebakaran diantaranya makanan ringan, sembako, parutan kelapa.(mht)

CopyAMP code

Reader Interactions

Trackbacks

  1. … [Trackback]

    […] Find More on to that Topic: gemilangnews.com/2019/10/30/pasar-tradisional-simpang-propau-habis-di-lalap-sijago-merah/ […]

JELAJAHI

error: Content is protected !!