Suasana Haru Iringi Acara Tradisi Sambut Lepas Danrem 044/Gapo

PALEMBANG-GemilangNews.com

Suasana berbeda tampak terlihat di halaman Markas Korem 044/Gapo Jln. Jenderal Sudirman KM. 4,5 Palembang, dimana ratusan prajurit TNI dan PNS serta Ibu-Ibu Persit Kartika Chandra Kirana jajaran Korem 044/Gapo memadati halaman Makorem untuk mengikuti acara tradisi penyambutan dan pelepasan Komandan Korem 044/Gapo yaitu pejabat lama Kolonel Inf Iman Budiman, S.E. dan pejabat baru Kolonel Arh Sonny Septiono, S.E., Sabtu (26/1/2019).

Sebelumnya, dipagi harinya telah dilaksanakan upacara serah terima jabatan, antara Kolonel Inf Iman Budiman, S.E. kepada Kolonel Arh Sonny Septiono, S.E. bertempat di Gedung Olah Raga (GOR) Jasmani Kodam II/Sriwijaya Jln. Kolonel H. Burlian KM.9 Palembang yang dipimpin oleh Panglima Kodam II/Sriwijaya Mayjen TNI Irwan, S.I.P., M.Hum.

Plh. Kepala Staf Korem 044/Gapo, Letkol Inf Feridian Prabawa, S.H. mengatakan, acara tradisi penerimaan dan pelepasan Komandan Korem 044/Gapo ini bukanlah merupakan suatu hal yang baru, melainkan sudah menjadi tradisi dalam satuan. “Acara tradisi merupakan sebuah prosesi sumpah setia kepada satuan dan berlaku bagi semua prajurit yang bertugas di Korem 044/Gapo. Sumpah tersebut merupakan suatu kehormatan dan kebanggaan, baik bagi prajurit itu sendiri maupun satuan,” kata Letkol Inf Feridian.

 

Kegiatan diawali dengan penyambutan Danrem baru dengan pengalungan bunga dan pemberian karangan bunga serta sambutan dari seluruh keluarga besar Korem 044/Gapo membuat suasana semakin hangat dengan nyanyian penyemangat khas prajurit, membuat kebanggaan tersendiri bagi Kolonel Arh Sonny Septiono, S.E. dan semangat yang membara untuk melanjutkan kepemimpinan Kolonel Inf Iman Budiman, S.E.  di Korem 044/Gapo.

Dihadapan para prajurit dan PNS Korem 044/Gapo, Kolonel Inf Iman Budiman, S.E. dalam sambutannya mengatakan, “Palembang merupakan kampung halaman saaya yang kedua. “Selama kurang lebih 10 bulan kami banyak belajar di Korem 044/Gapo, berkat kerja sama seluruh anggota, semua kegiatan berjalan dengan lancer”, ujarnya.

 

Kolonel Inf Iman Budiman, S.E. juga berpesan kepada seluruh prajurit Korem 044/Gapo, agar senantiasa meningkatkan kualitas pengabdian sebagai prajurit dan selalu membina hubungan yang baik antara pimpinan dengan bawahan dalam mengemban tugas di Kodim 044/Gapo. “Saya berharap kepada seluruh anggota, siapaun pemimpin kalian harus tetap semangat dan mendukungnya untuk kesukses dalam pengabdian kepada bangsa dan negara khususnya di wilayah Sumsel harus tetap aman dan kondusif”, harapannya.

Sementara itu, Komandan Korem 044/Gapo Kolonel Arh Sonny Septiono, S.E. yang bertugas mengantikan Kolonel Inf Iman Budiman, S.E. dalam sambutannya mengucapkan rasa syukur dan terimakasih kepada seluruh anggota Korem 044/Gapo dan akan meneruskan apa yang telah dirintis oleh pejabat Danrem sebelumnya sesuai dengan kondisi wilayah dan suasana kehidupan masyarakat wilayah Sumsel.  “Kepada seluruh anggota mohon dapat kita bekerja sama untuk menjaga wilayah Sumsel semoga akan tetap aman dan tentram serta kita dapat memajukan satuan kita untuk lebih baik lagi, ujarnya. (NP)

CopyAMP code

Reader Interactions

Trackbacks

  1. … [Trackback]

    […] Info on that Topic: gemilangnews.com/2019/01/26/suasana-haru-iringi-acara-tradisi-sambut-lepas-danrem-044-gapo/ […]

  2. … [Trackback]

    […] Read More on that Topic: gemilangnews.com/2019/01/26/suasana-haru-iringi-acara-tradisi-sambut-lepas-danrem-044-gapo/ […]

  3. … [Trackback]

    […] Read More here to that Topic: gemilangnews.com/2019/01/26/suasana-haru-iringi-acara-tradisi-sambut-lepas-danrem-044-gapo/ […]

JELAJAHI

error: Content is protected !!