Pantau Situasi Kamtibmas, Kapolres Lampung Utara Pimpin Patroli Bermotor

Lampung.Utara-GemilangNews.com

Dalam rangka menjaga Harkamtibmas (Memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat) di wilayahnya, Kapolres Lampung Utara bersama personil Walet Sat Sabhara dan Sat Lantas melaksanakan patroli hunting di jalan Almasyah RPN dan jalan Jendral Sudirman, Kamis (24/1/19).

Kapolres Lampung Utara AKBP Budiman Sulaksono, S.I.K. mengatakan fungsi polisi dalam struktural kehidupan masyarakat sebagai pengayom masyarakat dan penegak hukum, mempunyai tanggung jawab khusus untuk memelihara ketertiban masyarakat dan menangani kejahatan baik dalam bentuk tindakan kejahatan maupun bentuk pencegahan kejahatan agar masyarakat dapat hidup dan bekerja dalam keadaan aman dan tenteram.

“Hal ini dilakukan bertujuan untuk melihat langsung di lapangan kondisi keamanan wilayah dari berbagai potensi kejahatan dan gangguan Kamtibmas selain itu juga dilakukan untuk menciptakan kamtibmas yang kondusif dan kamseltibcarlantas yang tertib,” ujar Kapolres.

Kapolres menuturkan kegiatan patroli selain hunting system harus secara dialogis guna kedekatan dan menggali secara langsung informasi dari masyarakat dan selalu memonitor situasi yang sedang berkembang di tengah tengah masyarakat.

“Dengan harapan Lampung Utara tetap terjaga keamanan dan ketentraman sehingga aktivitas masyarakat tetap berjalan dengan kondusif,” kata Kapolres Lampung Utara AKBP Budiman Sulaksono, S.I.K.(*/muhtar)

CopyAMP code

Reader Interactions

Trackbacks

JELAJAHI

error: Content is protected !!