19 Atlit Kodam II/Swj Siap Bertarung Pada Kejurnas Yong Moodo di Bali

PALEMBANG-GemilangNews.Com

Kontingen Kodam II/Swj yang terdiri 19 orang Atlit (16 putra dan 3 putri) dan 9 pendukung diberangkatkan untuk mengikuti Kejuaraan Nasional Bela Diri Militer (BDM) Yong Moodo Kasad Cup Ke-VIII TA. 2018 yang akan digelar mulai tanggal 24 s.d 30 November 2018 mendatang, di GOR Praja Raksaka Kepaon, Bali.

Acara pemberangkatan Kontingen Kodam II/Swj ini dipimpin langsung oleh Pangdam II/Swj Mayjen TNI Irwan, S.I.P., M. Hum., Senin (19/11/2018) bertempat di Gedung Sudirman Makodam II/Swj Jln. Jenderal Sudirman KM. 2,5 Palembang.

Pangdam  II/Swj Mayjen TNI Sudirman, S.H., M.M., dalam arahannya meyakini bahwa para atlit yang mewakili Kodam II/Swj mampu tampil maksimal dan dapat mempersembahkan prestasi yang membanggakan serta membawa harum nama Kodam II/Swj pada Kejuaraan Nasional Yong Moodo Kasad Cup di Kodam IX/Udayana, Bali.

“Kalah atau menang dalam sebuah pertandingan merupakan hal yang biasa. Namun semangat untuk meraih kemenangan adalah hal yang utama”, tegasnya.

Untuk itu, sambung Pangdam, tumbuhkan kepercayaan dan tekad untuk menjadi yang terbaik dan mempersembahkan prestasi yang membanggakan serta jangan pernah menyerah.

“Dipundak kalian, Kodam II/Swj menaruh harapan besar akan lahirnya prestasi yang membanggakan dan mampu membawa nama harum Kodam II/Swj”, ungkapnya.

Acara pemberangkatan Kontingen Yong Moodo Kodam II/Swj ini dihadiri juga oleh Kasdam II/Swj Brigjen TNI Syafrial, psc., M. Tr (Han)., Irdam II/Swj, para Perwira Ahli Pangdam II/Swj, para Asisten Kodam II/Swj, para Dan/Kabalakdam II/Swj dan Pa LO TNI AU.

Sejak bulan September 2018 lalu, ke-19 atlit Yong Moodo baik putra maupun putri ini melaksanakan latihan/TC terpusat di Markas Jasdam II/Swj KM. 9 Palembang, dibawah Komandan Kontingen Kolonel Inf Imanulhak, S. Sos., yang sehari-hari menjabat sebagai Kababinminvetcaddam II/Swj.

Kejuaraan Nasional Bela Diri Militer (BDM) Yong Moodo Ke-VIII TA. 2018 ini akan diikuti oleh 15 kontingen dari seluruh Kotama jajaran TNI-AD serta Pengurus Daerah (Pengda) Yong Moodo diseluruh Indonesia dengan Kodam XI/ Udayana sebagai tuan rumah. (Ril/Nop)

CopyAMP code

Reader Interactions

Trackbacks

  1. … [Trackback]

    […] There you will find 46169 more Info on that Topic: gemilangnews.com/2018/11/19/19-atlit-kodam-ii-swj-siap-bertarung-pada-kejurnas-yong-moodo-di-bali/ […]

  2. … [Trackback]

    […] Find More here on that Topic: gemilangnews.com/2018/11/19/19-atlit-kodam-ii-swj-siap-bertarung-pada-kejurnas-yong-moodo-di-bali/ […]

  3. … [Trackback]

    […] Read More to that Topic: gemilangnews.com/2018/11/19/19-atlit-kodam-ii-swj-siap-bertarung-pada-kejurnas-yong-moodo-di-bali/ […]

  4. … [Trackback]

    […] Read More to that Topic: gemilangnews.com/2018/11/19/19-atlit-kodam-ii-swj-siap-bertarung-pada-kejurnas-yong-moodo-di-bali/ […]

  5. … [Trackback]

    […] Here you will find 396 more Info on that Topic: gemilangnews.com/2018/11/19/19-atlit-kodam-ii-swj-siap-bertarung-pada-kejurnas-yong-moodo-di-bali/ […]

JELAJAHI

error: Content is protected !!