Jalin Kebersamaan Personil Korem 044/Gapo Ikuti Olahraga Bersama

PALEMBANG-GemilangNews.Com

Guna menjalin hubungan silaturahmi dan mempererat kebersamaan antar satuan, Kodam II/Sriwijaya menggelar kegiatan olahraga bersama yang diikuti oleh seluruh anggota prajurit TNI, PNS TNI dan Ibu-Ibu Persit Kartika Chandra Kirana Cabang II/Sriwijaya bertempat di lapangan olahraga Jasdam II/Sriwijaya Jl. Letjen Harun Sohar Kebun Bunga Sukarami Kota Palembang, Jumat (9/11/2018).

Dalam kegiatan tersebut, selain dihadiri oleh para pejabat Kodam II/Sriwijaya yaitu Pangdam II/Sriwijaya, Kasdam II/Sriwijaya dan para Asisten Kasdam II/Sriwijaya serta para Dan/Kabalakdam II/Sriwijaya, juga terlihat Danrem 044/Gapo Kolonel Inf Iman Budiman, S.E. dan Kasrem 044/Gapo Letkol Inf M. Sjahroni, S.E. turut hadir dalam kegiatan yang diawali dengan senam dan lari bersama mengelilingi jalan route komplek Majasdam KM. 9 ini.

 

Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Irwan, S.I.P., M.Hum. dalam arahannya menyampaikan, bahwa tujuan olahraga bersama ini selain untuk menjaga kesehatan dan kebugaran fisik agar tetap prima, olahraga bersama ini juga sebagai sarana untuk menjalin  rasa kesersamaan, persatuan dan kesatuan diantara anggota TNI, Pegawai Negeri Sipil dan Persit Kartika Chanra Kirana jajaran Kodam II/Sriwijaya, khususnya yang ada di wilayah Garnizun Palembang.

“Melalui kegiatan seperti ini anggota akan dapat saling berkomunikasi, menjalin silaturahmi secara perorangan maupun  antar satuan termasuk keluarganya dengan harapan akan dapat pempererat ikatan bathin untuk mewujudkan rasa kebersamaan dan memperkuat jiwa korsa dikalangan anggota”, ujar Pangdam.

Lebih lanjut Pangdam juga menyampaikan, bahwa olahraga merupakan suatu kebutuhan tubuh yang harus dipenuhi untuk kesehatan dan kebugaran, sehingga fisik akan selalu sehat. “Untuk itu kita jangan malas-malas untuk berolahraga, lakukan olahraga secara rutin, dan lawan itu rasa malas didalam diri kalian”, tegas Pangdam.

Selain itu, Pangdam II/Sriwijaya juga memberikan arahan dan penjelasan rencana kunjungan Kasad di wilayah Kodam II/Sriwijaya pada awal Desember 2018. Serta sempat memberikan apresiasi terhadap atlit Kodam II/Sriwijaya yang telah mengikuti ajang TNI Marathon Mandalika 2018 di kawasan wisata Mandalika Lombok NTB beberapa waktu lalu, khususnya bagi Ibu-Ibu Persit yang mampu menempuh garis finish bahkan masuk 10 besar di kelas lari 21 K yang diraih oleh Ibu Rianti Dwiyani, S.E. Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 044 PD II/Sriwijaya.

“Kalian jangan kalah sama Ibu-Ibu Persit yang mampu lari 10 kilometer bahkan ada yang mampu lari 21 kilometer, masuk 10 besar pula finishnya”, tambah Mayjen Irwan. (NP/Ril)

CopyAMP code

Reader Interactions

Trackbacks

  1. … [Trackback]

    […] Find More Info here on that Topic: gemilangnews.com/2018/11/09/jalin-kebersamaan-personil-korem-044-gapo-ikuti-olahraga-bersama/ […]

  2. … [Trackback]

    […] Here you can find 32380 more Information on that Topic: gemilangnews.com/2018/11/09/jalin-kebersamaan-personil-korem-044-gapo-ikuti-olahraga-bersama/ […]

  3. … [Trackback]

    […] Read More Info here to that Topic: gemilangnews.com/2018/11/09/jalin-kebersamaan-personil-korem-044-gapo-ikuti-olahraga-bersama/ […]

  4. … [Trackback]

    […] Info on that Topic: gemilangnews.com/2018/11/09/jalin-kebersamaan-personil-korem-044-gapo-ikuti-olahraga-bersama/ […]

  5. … [Trackback]

    […] Find More Information here to that Topic: gemilangnews.com/2018/11/09/jalin-kebersamaan-personil-korem-044-gapo-ikuti-olahraga-bersama/ […]

  6. … [Trackback]

    […] Here you can find 9198 more Information to that Topic: gemilangnews.com/2018/11/09/jalin-kebersamaan-personil-korem-044-gapo-ikuti-olahraga-bersama/ […]

  7. … [Trackback]

    […] Read More Info here to that Topic: gemilangnews.com/2018/11/09/jalin-kebersamaan-personil-korem-044-gapo-ikuti-olahraga-bersama/ […]

JELAJAHI

error: Content is protected !!